Jadwal Kapal Roro Dari Bengkulu ke Pulau Enggano Dan Harga Tiketnya

Untuk menuju Pulau Enggano, dapat diakses melalui jalur udara dan laut. Untuk kapal laut yang dioperasikan menuju Enggano yakni ada 2 jenis kapal.

Keduanya Yakni Kapal Tol laut atau kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 52 milik PT Pelni dan Kapal penyeberangan KMP Pulau Telo berjenis kapal roro Fery Milik ASDP.

Kedua kapal ini baik kapal sabuk nusantara maupun KMP Pulau Telo sama sama bisa mengangkut kendaraan, barang dan juga penumpang.

Hanya saja, kapal sabuk nusantara 52 sudah disubsidi sehingga harganya sangat murah namun jadwalnya hanya 2 kali saja dalam seminggu.

Baca juga : Inilah pusat latih gajah Seblat Bengkulu yang harus kamu tahu

Lokasi Pulau Enggano – foto wikipedia

Tentang Pulau Enggano Bengkulu

Secara administratif,Pulau Enggano termasuk dalam wilayah Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Enggano juga merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Bengkulu Utara dengan pusat pemerintahan berada di Desa Apoho.

Luas wilayah Pulau Enggano tercatat mencapai 400,6 km² yang terdiri dari enam desa yaitu Desa Banjarsari, Meok, Apoho, Malakoni, Kaana,dan Kahyapu.

Kawasan disekitar Pulau Enggano juga memiliki beberapa pulau-pulau kecil, yaitu Pulau Dua, Merbau, Bangkai yang terletak di sebelah barat Pulau Enggano.

Lalu ada Pulau Satu yang berada di sebelah selatan Pulau Enggano.

Oh ya, Jarak Pulau Enggano ke Ibu kota Provinsi Bengkulu sangat jauh yakni sekitar 156 km atau 90 mil laut.

Sedangkan jarak terdekat adalah ke kota Manna, Bengkulu Selatan sekitar 96 km atau 60 mil laut.

Jadi kalian bisa memilih dua opsi keberangkatan yakni dari kota Bengkulu atau melalui pelabuhan Manna di Bengkulu Selatan.

Baca juga : Rekomendasi 6 perumahan murah di bengkulu dibawah 200 jutaan

kapal singgah di Pelabuhan Malakoni Enggano

kapal singgah di Pelabuhan Malakoni Enggano

Pulau Enggano tercatat memiliki dua pelabuhan yaitu Pelabuhan Malakoni dan Pelabuhan Penyeberangan Kahyapu.

Pulau Enggano juga memiliki sebuah bandara perintis yaitu Bandara Enggano.

Untuk menuju Enggano menggunakan pesawat terbang perintis, bisa dilakukan melalui Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu menuju Bandara Enggano.

Dengan waktu tempuh sekitar 45 menit menggunakan maskapai Susi Air. Layanan penerbangan Susi air Bengkulu – Enggano tersedia dua kali dalam seminggu, yakni tiap Selasa dan Kamis.

Dan tarifnya juga sudah disubsidi. Untuk tarif penerbangan rute Bengkulu-Enggano menjadi cukup terjangkau yaitu sebesar Rp 306.920.

Sedangkan untuk rute Enggano – Bengkulu dikenakan tarif Rp 255.320.

Jadwal Kapal Dari Bengkulu ke Pulau Enggano

KMP Pulau Telo

KMP Pulau Telo

Buat kalian yang ingin naik kapal roro KMP Pulau Telo milik ASDP maka kalain harus menuju pelabuhan  Ferry ASDP Bengkulu.

Lokasi Pelabuhan Ferry ASDP Bengkulu berada di Jl. Ir. Rustandi Sugianto, Padang Serai, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, Bengkulu 38384.

Jika kalian naik Kapal roro KMP Pulau Telo tujuan ke Enggano maka pelabuhan yang akan dituju yakni Pelabuhan Kahyapu atau yang bernama Pelabuhan Ferry ASDP Enggano.

Jadwal keberangkatan Kapal ferry KMP Pulau Telo atau kapal roro milik ASDP dari Pelabuhan Baai Bengkulu Menuju Pelabuhan Kahyapu Pulau Enggano adalah setiap.

  • Hari Selasa pukul 17.00 WIB dan
  • Hari Jumat pukul 17.00 WIB

Jarak kapal Dari pelabuhan Pulau Baai Bengkulu ke Pelabuhan Kahyapu Enggano, berjarak sekitar 90 mil dengan waktu tempuh 12 jam.

Jadwal Kapal Ferry Dari Enggano ke Bengkulu

Pelabuhan Ferry ASDP Enggano

Pelabuhan Ferry ASDP Enggano

Sedangkan untuk jadwal KMP Pulau Telo dari Pelabuhan Ferry ASDP Enggano atau dari Pelabuhan Kahyapu ke pelabuhan Baai Bengkulu juga sama 2 kali dalam seminggu.

Jadwal keberangkatan Kapal dari Pelabuhan Kahyapu Pulau Enggano menuju pelabuhan Baii Asdp kota Bengkulu adalah setiap.

  • Hari Rabu pukul 17.00 WIB dan
  • Hari Sabtu pukul 17.00 WIB

Waktu Perjalanan dari Pelabuhan Baii Bengkulu Menuju Pelabuhan Desa Kahyapu Pulau Enggano, atau dari Pelabuhan Desa Kahyapu menuju pelabuhan Baai Asdp kota Bengkulu memakan waktu sekitar 12 Jam.

Atau dengan Jarak tempuh mencapai 1060.0 km

Baca Juga : Inilah 7 suku di bengkulu yang masih bertahan

Pelabuhan Enggano Bengkulu

Pelabuhan Enggano Bengkulu – foto @fianbkl

Harga Tiket Kapal Bengkulu ke Enggano

Berikut ini adalah informasi mengenai harga tiket angkutan kapal fery KMP Pulau Telo dari Bengkulu ke Enggano maupun sebaliknya.

Harga tiketnya akan dibedakan berdasarkan golongan atau jenis penumpangnya apakah hanya membawa barang saja atau membawa kendaraan.

Untuk Biaya Penumpang Tanpa Kendaraan atau harga tiket kapal ferry roro dari pelabuhan Baii Bengkulu ke Pelabuhan Desa Kahyapu Enggano adalah :

  • Dewasa : Rp 70,000
  • Anak-anak : Rp 55,000

Sedangkan untuk Biaya penumpang atau harga tiket angkutan Kendaraan dari Bengkulu ke pulau Enggano adalah :

  • Golongan I – Sepeda : Rp46,100
  • Golongan II – Sepeda Motor (<500CC) : Rp109,700
  • Golongan III – Sepeda Motor (>=500CC) : Rp377,410
  • Golongan IVa – Mobil/Sedan (<=5m) : Rp1,328,190
  • Golongan IVb – Mobil Barang (<=5m) : Rp0
  • Golongan Va – Bis Sedang (<=7m) : Rp1,877,135
  • Golongan Vb – Truk Sedang (<=7m) : Rp0
  • Golongan VIa – Bis Besar (<=10m) : Rp2,497,710
  • Golongan VIb – Truk Besar (<=10m) : Rp0
  • Golongan VII – Truk Trailer (<=12m) : Rp4,341,710
  • Golongan VIII – Truk Trailer (<=16m) : Rp5,210,710
  • Golongan IX – Truk Trailer (>16m) : Rp0

Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu

Pelabuhan Pulau Baai

Pelabuhan Pulau Baai

Banyak orang yang belum tahu, jika kota bengkulu yang berada dipesisir sumatera, juga memiliki sebuah pelabuhan yang cukup besar.

Namanya adalah Pelabuhan Pulau Baii, Yakni sebuah pelabuhan yang terletak di tepi Barat Pantai Sumatera, Indonesia atau sekitar 15 km di Selatan dari pusat Kota Bengkulu.

Lokasi Pelabuhan Pulau Baai ini berada di Teluk Sepang, kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu.

Beberapa rute reguler pelayaran kapal umum dari Pelabuhan Pulau Baai yakni menuju ke pulau Enggano yang merupakan pulau terluar dan berada di Samudera Hindia.

Untuk akses melalui transportasi laut, dapat dilakukan melalui pelabuhan Pulau Baai Bengkulu – ke Pelabuhan Malakoni atau ke Pelabuhan Kahyapu.

Dari Pulau Baai Bengkulu ke Pelabuhan Kahyapu, berjarak sekitar 90 mil dengan waktu tempuh 12 jam.

Dan dari pelabuhan Padang Baai ke Pelabuhan Malakoni ini biasanya melayani penyeberangan setiap Senin hingga Jumat.

Kapal Pulau Telo Bengkulu Ke Enggano

Kapal Pulau Telo Bengkulu Ke Enggano

Catatan Penting Naik Kapal Ke Enggano

  1. Harga tiket kapal dan Jadwal Kapal diatas tentunya dapat berubah sewaktu2 disesuaikan Keadaan dan waktu.
  2. Jika kalian tahu ada update atau perubahan terbaru baik harga tiket maupun Jadwal kapal, silahkan komen dibawah ini agar bisa segera saya update juga.
  3. Ingat untuk selalu Tetap hati-hati dan selalu waspada selama diperjalanan. Jangan gampang terbujuk rayu oleh orang yang menawarkan bantuan Apalagi menerima ajakan dan tawaran orang gak dikenal.
  4. Nah Biar bisa hemat selama berlayar diatas kapal, maka bawa makanan atau minuman saja dari luar dan bisa kalian makan saat sudah berada diatas kapal.
  5. Jika naik Kapal Roro KMP Pulau Telo Dari Bengkulu ke Enggano, bawa identitas diri yang berlaku seperti KTP atau STNK kendaraan jika bawa kendaraan.

You may also like...

8
Leave a Reply

avatar
5 Comment threads
3 Thread replies
1 Followers
 
Most reacted comment
Hottest comment thread
5 Comment authors
AbdurcoooyKata OmedFadilahmanviryen Recent comment authors
  Subscribe  
Notify of
Abdurcoooy
Abdurcoooy

Hari ini ad berangkat engak Bengkulu engano

Abdurcoooy
Abdurcoooy

Cek jadwal bengkulu Enggano ap besok berangkat

Fadilah
Fadilah

Jadwal pemberangkatan terbaru ada gak kak?? Dari Bengkulu ke enggano?

manvir
manvir

kapan kapal ferry dari enggano ke bengkulu?

yen
yen

bisa tau nomer telpon yang dihubungi untuk beli tiket pak