8 Cara Mengobati Luka Bernanah

Cara mengobati luka bernanah dapat ditangani dengan dua cara, yaitu secara medis dan alami jika masih termasuk ringan. Apapun penanganannya, pastikan untuk selalu menjaga kebersihan luka agar tidak menjadi semakin parah.

Luka bernanah umumnya diiringi dengan keluarnya cairan kental berwarna putih kekuningan atau kehijauan dengan bau yang khas. Cairan nanah yang timbul, terkadang bisa menjadi tanda bahwa luka sudah terinfeksi oleh bakteri.

Infeksi berat biasanya diikuti dengan rasa mual, demam dan menggigil. Hal tersebut dapat terjadi, karena bakteri yang sudah terkontaminasi dalam luka terbuka.

Khususnya bagi orang yang memiliki riwayat medis penyakit Diabetes, biasanya sangat rentan terhadap infeksi jika mengalami luka. Oleh karena itu, sebaiknya hubungi dokter terlebih dahulu jika mengalami hal tersebut.

Sedangkan bagi yang ingin mengobati luka bernanah karena faktor luar non medis, dapat mencoba cara alami terlebih dahulu.

Baca Juga:

6 Cara Mengobati Sakit Mata Belekan

6 Cara Mengobati Luka Berair Agar Cepat Kering

Cara Mengobati Luka Bernanah Secara Medis dan Alami

Berikut adalah cara mengobati luka bernanah, baik secara medis maupun alami agar cepat kering dan aman dilakukan.

1. Antibiotik dan Petroleum Jelly

Cara Mengobati Luka Bernanah Dengan Petroleum Jelly - Photo by Google

Cara Mengobati Luka Bernanah Dengan Petroleum Jelly – Photo by Google

Salah satu cara mengobati luka bernanah yang biasanya disarankan oleh dokter adalah menggunakan Salep Antibiotik. Beberapa Obat Antibiotik yang dapat dibeli bebas maupun dengan resep dokter, antara lain seperti Amoxicillin, Ciprofloxacin, Doxycycline, dll.

Adapun pilihan obat medis lainnya, yaitu Antibiotik Topikal seperti Mupirocin dan Neomycin. Cara mengaplikasikannya obat – obatan tersebut cukup mudah, yaitu hanya perlu dioleskan ke bagian luka tipis tipis saja.

Pastikan untuk menyelesaikan pengobatan hingga selesai atau obat habis, agar infeksi dapat dihentikan dengan sempurna. Selain itu, Obat Antibiotik dapat membuat luka bernanah cepat kering.

Selain itu, oleskan Petroleum Jelly untuk mencegah terjadinya jaringan parut pada luka yang mulai mengering. Aplikasikan krim berkhasiat ini ke area bekas luka, sesuai aturan pakai maupun yang disarankan dokter.

2. Antiseptik Untuk Luka Bernanah

Antiseptik Untuk Luka Bernanah - Photo by Google

Antiseptik Untuk Luka Bernanah – Photo by Google

Jenis obat medis lain yang bisa digunakan untuk mengobati luka bernanah dan infeksi bakteri adalah Antiseptik. Jenis Antiseptik yang biasa digunakan, yaitu Rivanol, Betadine atau Povidone Iodine dan banyak lagi.

Adapun manfaat dari masing-masing Antibiotik, antara lain seperti:

Rivanol

  • Memiliki kandungan Etakridin Laktat, yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri.
  • Selain sebagai Antiseptik, Rivanol dapat digunakan untuk obat kompres luka yang sudah kena infeksi.

Betadine atau Povidone Iodine

  • Povidone Iodine berkhasiat dalam menghentikan pertumbuhan Mikroorganisme Patogen yang menyebabkan infeksi luka bernanah.

3. Obat Pereda Nyeri

Pereda Nyeri Luka Bernanah - Photo by Google

Pereda Nyeri Luka Bernanah – Photo by Google

Cara mengobati luka bernanah yang menimbulkan rasa nyeri, dapat dikurangi dengan obat pereda nyeri. Rasa nyeri yang berlebihan, dapat mengakibatkan penyempitan pembuluh darah. Jika dibiarkan begitu saja, justru akan memperlambat proses penyembuhan luka.

Jenis obat pereda nyeri yang dapat dibeli bebas, diantaranya adalah Ibuprofen dan Acetaminophen. Namun jika terlanjur parah, dokter akan meresepkan obat pereda nyeri yang memiliki dosis lebih tinggi dan tidak dijual bebas.

4. Menutup Luka Dengan Perban

Menutup Luka Bernanah Dengan Perban - Photo by Google

Menutup Luka Bernanah Dengan Perban – Photo by Google

Setelah membersihkan luka yang bernanah, disarankan untuk langsung menutupnya dengan perban atau kasa steril. Cara tersebut cukup efektif, untuk melindungi luka agar tidak infeksi dan mencegah penyebaran bakteri.

Selain itu, ganti perban secara rutin setiap hari atau ketika sudah banyak cairan luka bernanah yang terserap. Sedangkan untuk menjaga agar luka cepat sembuh dan mengering, usahakan untuk selalu menjaga kebersihannya.

5. Lidah Buaya

Lidah Buaya - Photo by Google

Lidah Buaya – Photo by Google

Selain medis, cara mengobati luka bernanah juga dapat disembuhkan dengan Lidah Buaya. Tanaman ini berkhasiat sebagai Anti Bakteri, Inflamasi dan mencegah peradangan, sehingga dapat mempercepat penyembuhan luka bernanah.

Selain itu, Lidah Buaya dipercaya dapat menyembuhkan ruam pada kulit, luka bakar, bekas jerawat dan lain sebagainya. Cairan gel yang terdapat di bagian batangnya, memberikan rasa dingin di kulit yang menyejukkan.

6. Kunyit Mengobati Luka Bernanah

Menyembuhkan Luka Bernanah Dengan Kunyit - Photo by Google

Menyembuhkan Luka Bernanah Dengan Kunyit – Photo by Google

Tanaman rimpang yang banyak digunakan sebagai obat luka bernanah adalah Kunyit. Selain berkhasiat sebagai Anti Infeksi, Kunyit mengandung Curcumin yang dapat diandalkan sebagai Anti Bakteri dan Inflamasi untuk mempercepat penyembuhan luka.

7. Minyak Alami

Minyak Alami - Photo by Google

Minyak Alami – Photo by Google

Selain Lidah Buaya dan Kunyit, cara mengobati luka bernanah juga dapat memanfaatkan berbagai minyak alami sebagai berikut:

Kelapa

Minyak Kelapa mengandung Asam lemak Monolaurin, yang berkhasiat sebagai Anti Bakteri dan dapat mempercepat penyembuhan luka bernanah. Oleskan Minyak Kelapa pada bagian yang sakit, untuk mencegah terjadinya infeksi dan penularan.

Lavender

Berdasarkan penelitian para ahli, Minyak Lavender terbukti dapat membantu proses penyembuhan luka bernanah, karena bersifat sebagai Anti Bakteri.

Tea Tree Oil

Tea Tree Oil dipercaya dapat berfungsi sebagai Antiseptik alami untuk mengobati luka dan peradangan kulit. Meski begitu, minyak ini tidak disarankan untuk digunakan sebagai alternatif pengobatan luka bakar.

8. Madu dan Marigold

Calendula Oil - Photo by Google

Calendula Oil – Photo by Google

Jenis tanaman lain yang dapat digunakan sebagai obat alami untuk luka bernanah adalah Madu dan Marigold.

Madu

Madu sangat berguna untuk mencegah terjadinya infeksi dan peradangan berat pada luka terbuka. Bahkan tidak jarang, Madu digunakan sebagai pembalut luka alternatif pengganti perban maupun kain kasa.

Selain bersifat sebagai Antioksidan dan Bakteri, Madu pun memiliki kemampuan dalam menghentikan penyebaran dan pertumbuhan luka bernanah.

Marigold

Cara mengobati luka bernanah yang terakhir, yaitu dengan memanfaatkan tanaman Marigold. Sebagai tanaman yang hanya tumbuh pada musim tertentu, Marigold memiliki kandungan kolagen dan juga Anti Bakteri Inflamasi.

Umumnya tersedia dalam berbagai macam bentuk, seperti minyak alami atau Calendula Oil, salep, obat oral dan lain sebagainya.

Baca Juga:

6 Cara Mengobati Gigitan Serangga Berair

7 Cara Mengobati Gigitan Serangga Beracun

Itulah 8 Cara Mengobati Luka Bernanah yang cukup efektif mempercepat penyembuhan hingga kering.


You may also like...

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x