Rute Menuju Bukit Sipolha Simalungun Dan Harga Tiketnya

Bagi kalian yang menyukai wisata camping, tidak ada salahnya mencoba berkunjung ke Bukit Sipolha Simalungun atau yang lebih sering disebut Bukit Indah Sipolha.

Destinasi wisata ini berada di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Keindahan alam Danau Toba terlihat jelas dari atas bukit.

Sangat Keren dan Instagramable loh, pemandangan alamnya.

Selain keindahan alamnya yang memanjakan mata, suasana di sekitar Bukit Indah Sipolha juga begitu sejuk dan segar.

Bukit Sipolha

Bukit Sipolha – foto ig @andriodev

Danau toba yang memiliki air berwarna biru, menciptakan fenomena keindahan alam tersendiri. Nggak heran ya, kenapa tempat ini menjadi ramai dan viral di media sosial.

Situasi di destinasi Bukit Sipolha sangat cocok sebagai tempat untuk berkemah, karena lokasinya yang sangat nyaman.

Namun jika kamu hanya ingin sekedar menjadi penikmat keindahan alam, oke juga kok!. Sama-sama mengasyikkan tentunya.

Dari jarak sekitar 200 meter dari Bukit Sipolha, kamu juga dapat menikmati keindahan Pulau Hole.

Baca Juga:

Bukit Sipolha Simalungun

Bukit Sipolha Simalungun – foto ig @raditmanalu

Jika kamu ingin berkunjung ke tersebut, maka harus menggunakan kapal penyeberangan. Pulau Hole juga merupakan destinasi wisata untuk berkemah.

Kawasan wisata ini juga dikelilingi oleh pemukiman, yang terdiri dari 100 orang kepala keluarga.

Mayoritas dari mereka bekerja sebagai petani atau nelayan. Kopi dan cengkeh juga merupakan sumber pendapatan mereka.

Masyarakat Simalungun lebih mengenal tempat ini dengan sebutan Desa Repa Sipolha Horizon.

Danau Toba yang indah, saat ini juga menjadi sumber pendapatan tambahan dari penduduk tersebut. Sebab itu, mereka selalu menjaga keasrian alamnya.

Aktivitas Yang Dapat Dilakukan di Bukit Sipolha

Berselfie

Bukit Indah Sipolha

Bukit Indah Sipolha – foto ig @cilussy02_

Dengan keindahan yang terdapat di Bukit Indah Sipolha, pastinya hal yang mudah untuk mendapatkan spot selfie yang ciamik.

Dari ketinggian yang berlatar lukisan alam, kamu dapat merekam foto-foto yang Instagramable. Meskipun tanpa kamera yang canggih loh.

Satu lagi, pemandangan alam dan bentangan alam didepan mata akan sangat indah bila dinikmati sembari minum secangkir kopi dari atas bukit ini.

Camping di Bukit Sipolha Simalungun

camping di Bukit Sipolha Simalungun

camping di Bukit Sipolha Simalungun – foto ig @rio_agustriantozai

Kamu juga bisa melakukan kegiatan berkemah di bukit yang kece ini. Permukaan tanah perbukitannya yang lapang, sangat sesuai untuk mendirikan tenda.

Situasi anginnya pun tidak berhembus terlalu kencang. Hanya saja, kamu harus membawa perlengkapan camping sendiri.

Tempat ini memang belum memiliki fasilitas penyewaan tenda. Namun walaupun begitu, tetap hits loh!. Para milenial tetap berniat untuk mengunjunginya.

Dengan harus menempuh perjalanan yang jauh, bukan masalah bagi mereka.

Memancing dekat Bukit Sipolha

Bukit Sipolha terkenal sebagai habitat bagi para ikan endemik air tawar.Contohnya seperti Ikan Nila, Mujair dan Pora-pora.

Sambil duduk santai, nggak ada salahnya melakukan aktivitas memancing. Siapa tahu beruntung mendapatkan santapan untuk makan siang.

Namun kalau memancing bukanlah suatu hobi, jangan khawatir!.

Penduduk sekitar bukit banyak yang menjual santapan lezat, dari hasil olahan ikan-ikan segar tersebut. Tinggal pilih ya Guys!

Berenang

berenang di Bukit Sipolha

berenang di Bukit Sipolha – foto ig @budi_bembeng

Berenang santai sambil berendam di danau, adalah aktivitas asyik lainnya yang dapat kamu lakukan.

Air danaunya yang sejuk, dapat membuat kamu rileks dan merasa segar kembali. Jadi, sangat sayang jika kamu melewatkannya.

Bahkan saat siang hari, akan terasa kesegaran dan kesejukanya.

Tiket Masuk Bukit Sipolha

Sebenarnya tidak ada biaya untuk tiket masuk ke Bukit Sipolha. Hanya saja, tetap ada biaya parkir Rp.5.000 saja.

Jika kamu ingin mendirikan tenda atau camping, akan ada biaya tambahan sebesar Rp.10.000.

Lokasi & Rute Menuju Bukit Sipolha

lokasi Bukit Indah Sipolha

lokasi Bukit Indah Sipolha – foto ig @abdul.hasibuan

Alamat Bukit Sipolha:
Desa Beringin, Tuk-Tuk Margaret, Pematang Sidamanik, Kabupaten Simalungun,
Provinsi Sumatera Utara 21186

Rute menuju ke Bukit Sipolha, akan membutuhkan waktu sekitar 5 jam dari kota Medan untuk menuju lokasi.

Kondisi jalan menuju lokasi terbilang mulus, hingga 5 menit sebelum sampai. Situasi jalan akan berubah menjadi batuan kerikil, dengan kondisi jalan yang curam.

Jadi nggak perlu kaget ya Guys, kalau kamu akan merasakan hentakan demi hentakan saat menuju lokasi. Namun secara garis besar, tetap dapat dilalui oleh kendaraan roda empat atau roda dua.

Saat mencapai tujuan, sudah ada lahan parkir yang dapat kamu sewa.

Setelah itu, kamu dapat melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki selama 5 menit menuju Bukit Sipolha.

Sipolha Danau Toba

Sipolha Danau Toba – foto ig @afnia.waty

Baca Juga:

Well Guys! Selesai sudah jelajah kita menuju Bukit Sipolha, beserta keterangan harga tiket dan rutenya.

Semoga dapat membantu kamu, untuk dapat merencanakan perjalanan wisata berikutnya. Jangan lupa juga, untuk membawa perlengkapan lengkap dan kamera ya!

Selamat berlibur!

Kalo Berguna, Silahkan Share

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of