Jadwal Kapal Dari Sanana ke Pulau Obi Dan Sanana Ke Mangole
Saat ini, Jadwal Kapal Dari Sanana ke Pulau Obi Dan Sanana Ke Mangole sudah dioperasikan kebali seperti biasanya sesuai jadwalnya.
Pelayaran kapal laut dari Sanana sendiri ada banyak jumlahnya dengan berbagai tujuan dan jenis kapal yang bisa dinaiki.
Baik itu kapal pelni, kapal peritis seperti kapal tol laut, kapal swasta maupun kapal kayu.
Nah khusus edisi kali ini, saya akan membahas mengenai jadwal keberangkatan kapal laut ferry berjenis kapal roro milik ASDP dari Sanana bernama Kapal KM Pulau Sagori.
Baca juga :Inilah info jadwal kapal dari sanana ke Manado dan Ternate
Pelabuhan Ferry sanana
Bagi kalian yang ingin naik kapal laut roro ferry berjenis kapal Roro milik ASDP, kalian bisa berangkat dari Pelabuhan Ferry sanana atau melalui Pelabuhan Ferry Wai Kalopa
Lokasi Pelabuhan Ferry sanana ini ada di daerah Fukweu, kecamatan Sanana Utara, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara.
Dan Lokasi Pelabuhan Ferry Wai Kalopa berada di desa Wai Kalopa, kecamatan Sanana Utara, kabupaten Kepulauan Sula Maluku Utara. Perjalanan dari pusat kota Sanana dapat ditempuh sekitar 30 menit.
Nah jika kalian ingin naik kapal sambil membawa kendaraan kalian seperti motor atau mobil maka kalian harus naik Kapal KM Pulau Sagori milik ASDP bisa dari kedua Pelabuhan sanana ini.
Kabupaten Kepulauan Sula sendiri adalah salah satu kabupaten di provinsi Maluku Utara, Indonesia.
Wilayah Kabupaten Kepulauan Sula dengan ibukota Sanana terletak paling Selatan di wilayah Provinsi Maluku Utara.
Saat ini ada 2 rute palayaran kapal roro ferry dari kota Sasana atau dari pulau Sula yakni rute dari Sasana – Mongole dan rute dari Sasana – Obi
Baca Juga : Jadwal Kapal dari Taliabu Ke Banggai Sulteng
Jadwal Kapal Dari Sanana ke Mangole
Seperti yang disampaikan diatas jika salah satu rite pelayaran kapal roro ferry dari sanana adalah ke pelabuhan Mangole.
Mangole sendiri adalah nama sebuah pelabuhan rakyat dan jug anama sebuah Pulau kecil yang juga terletak di Kabupaten Kepulauan Sula Propinsi Maluku Utara.
Seperti yang kita tahu jika Kepulauan Sula yang memiliki luas wilayah 24.082,30 Km2 ini terdiri dari 3 pulau besar yakni pulau Sulabesi, pulau Taliabu dan pulau Mangole ini.
Nah Kapal KM Pulau Sagori berjenis kapal roro ferry dari sanana, akan singgah di pelabuhan Magole ini dimana lokasi pelabuhan mangole sendiri berada di desa Mangoli Tengah.
Untuk Jadwal keberangkatan Kapal KM Pulau Sagori dari pelabuhan Sasana menuju pulau Malonge adalah 3x dalam seminggu yakni setiap :
- Hari Senin pukul 09.00 WIT
- Hari Jumat pukul 09.00 WIT
- Hari Sabtu pukul 09.00 WIT
Sedangkan sebaliknya, jadwal Kapal KM Pulau Sagori dari pulau Mangole ke Sanana adalah setiap :
- Hari Senin pukul 02.00 WIT
- Hari Jumat pukul 02.00 WIT
- Hari Sabtu pukul 02.00 WIT
Waktu Perjalanan atau lama pelayaran Kapal Dari Sanana ke Mangole adalah 30 Menit – 1 jam dengan Jarak : 50.0 km.
Harga Tiket Kapal Dari Sanana ke Mangole
Berikut ini adalah info mengenai harga tiket kapal KM Pulau Sagori dari Sanana ke pulau Mangole maupun rute sebaliknya dari Mangole ke Sanana.
Biaya – Penumpang Tanpa Kendaraan
- Dewasa : Rp12,500
- Anak-anak : Rp9,000
Biaya – Penumpang Dengan Kendaraan
- Golongan I – Sepeda : Rp11,000
- Golongan II – Sepeda Motor (<500CC) : Rp25,000
- Golongan III – Sepeda Motor (>=500CC) : Rp45,000
- Golongan IVa – Mobil/Sedan (<=5m) : Rp128,000
- Golongan IVb – Mobil Barang (<=5m) : Rp128,000
- Golongan Va – Bis Sedang (<=7m) : Rp171,000
- Golongan Vb – Truk Sedang (<=7m) : Rp171,000
- Golongan VIa – Bis Besar (<=10m) : Rp260,000
- Golongan VIb – Truk Besar (<=10m) : Rp260,000
- Golongan VII – Truk Trailer (<=12m) : Rp422,000
- Golongan VIII – Truk Trailer (<=16m) : Rp649,000
- Golongan IX – Truk Trailer (>16m) : Rp0
Baca Juga : ini dia Jadwal kapal Dari Bitung ke Tobelo Halmahera Utara
Jadwal KMP Pulau Sagori Dari Sanana ke Pulau Obi
Seperti yang sudah disampaikan diatas, jika dari pelayaran kapal laut ferry dari Sanana tak hanya melayani rute ke Mangole saja, tetapi juga ke pelabuhan lainya yakni Pelabuhan Obi.
Pelabuhan Obi sendiri merupkan sebuah pelabuhan kapal Ferry angkutan Barang dan jasa yang berada di kecamatan di Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, Indonesia.
Sebenarnya ada beberapa pelabuhan besar di pulau obi seperti Pelabuha Laiwui dan pelabuhan ASDP Jikotamo Obi.
Lokasi Kecamatan Obi berada di Pulau Obi bagian utara, terdiri dari 3 desa utama yaitu Laiwui, desa Buton dan desa pelabuhan Jikotamo.
Yah termasuk kecamatan ini pula 2 pulau di lepas pantai utara yaitu Pulau Bisa dan Pulau Tapa.
Baca juga ya : Pesona Pulau Dodola, Pulau bersejarah jejak perang dunia
Wilayah Pulau Obi memiliki potensi tambang nikel yang saat ini sedang di eksplorasi oleh PT. ANTAM Tbk di desa Kawasi.
Pulau Obi, atau bisa disebut juga Pulau Obira, merupakan pulau terbesar yang terletak di gugusan Kepulauan Obi.
Berikut ini adalah Jadwal Kapal KMP Pulau Sagori Dari Sanana ke Pulau Obi yaitu setiap
- Hari Sabtu pukul 18.00 WIT
Dan untuk jadwal kapal Ferry dari Pulau OBI menuju kota SANANA Sula adalah setiap
- Hari Sabtu pukul 18.00 WIT
Waktu pelayaran Kapal Dari Sanana ke Pulau Obi adalah sekiytar 22 Jam atau dengan Jarak : 115.0 km.
Harga Tiket Kapal Sagori Dari Sanana ke Pulau Obi
Nah berikut ini adalah informasi mengenai Harga Tiket Kapal KM Pulau Sagori Dari Sanana ke Pulau Obi yang disesuaikan dengan jenis angkutan apakah hanya penumpang atau membawa kendaraan.
Biaya – Penumpang Tanpa Kendaraan
- Penumpang Dewasa : Rp 110,300
Penumpang Anak-anak : Rp 72,250
Biaya – Penumpang Dengan Kendaraan
- Golongan I – Sepeda : Rp61,450
- Golongan II – Sepeda Motor (<500CC) : Rp180,500
- Golongan III – Sepeda Motor (>=500CC) : Rp319,900
- Golongan IVa – Mobil/Sedan (<=5m) : Rp1,091,300
- Golongan IVb – Mobil Barang (<=5m) : Rp1,091,300
- Golongan Va – Bis Sedang (<=7m) : Rp1,825,550
- Golongan Vb – Truk Sedang (<=7m) : Rp1,825,550
- Golongan VIa – Bis Besar (<=10m) : Rp2,203,900
- Golongan VIb – Truk Besar (<=10m) : Rp2,203,900
- Golongan VII – Truk Trailer (<=12m) : Rp3,268,100
- Golongan VIII – Truk Trailer (<=16m) : Rp3,304,700
- Golongan IX – Truk Trailer (>16m) : Rp0
Baca Juga dong : Pesona Pulau Haruku yang ada di malukui, Pulau sangat bersejarah
Catatan Kapal Dari Pelabuhan Sanana
Harga tiket kapal KM Pulau Sagori dan Jadwal Kapal dari sananan diatas, dapat berubah sewaktu2 disesuaikan Keadaan dan waktu.
Jika kalian tahu ada update atau perubahan terbaru baik harga tiket maupun Jadwal kapal, silahlan komen dibawah ini agar bisa segera saya update juga.
Tetap hati-hati dan selalu waspada selama diperjalanan. Jangan gampang terbujuk rayu oleh orang yang menawarkan bantuan
Biar bisa lebih hemat bawa makanan atau minuman saja dari luar dan bisa kalian makan saat sudah berada diatas kapal.
Bawalah dokumen yang lengkap seperti KTP atau STNK jika membawa kendaraan.
Jadwal kapal KM Pulau Sagori dari sanana, mangole dan pulau obi akan terus diupdate infonya.