Rumah Adat Baluk Bidayuh Jagoi Babang Bengkayang
Rumah Adat Baluk Bidayuh – Akhirnyaaa Perjalananku Explore Kalimantan Barat berlanjut pada kunjunganku kekawasan Bengkayang khususnya Kawasan Jagoi Babang.
Kawasan ini merupakan Perbatasan antara Indonesia dan Malaysia dimana Wilayah Kabupaten Bengkayang Indonesia berbatasan langsung dengan Wilayah Serawak Malaysia.
Rumah Adat Baluk Bidayuh
Namanya adalah Rumah Adat Baluk Bidayuh Jagoi Babang, rumah adat ini memang sangat terlihat berbeda dari rumah adat lainnya di Kalimantan Khususnya rumah adat Dayak ataupun rumah adat melayu.
Bentuknya yang khas melingkar bulat kerucut dan berbentuk rumah adat panggung terbuat dari kayu dan papan menjadikan Rumah adat atau Kampung Adat Terpopuler atau terfavorit versi Kemenpar API alias Anugrah Pesona Indonesia beberapa waktu yang lalu.
Saat saya mengunjungi Rumah adat yang unik ini ditemani oleh teman saya @rizkihopongsir , Saya dibuat takjub dengan bentuknya yang indah.
Entah mengapa saya semakin lama semakin suka sekali dengan keberagaman adat dan budaya setiap penjuru negri ini.
Apalagi jika mendatangi tempat yang berbeda lagi duh rasanya gak sabar untuk mengetahui lebih jauh tentang sejarahnya dan keunikan lainnya.
Lokasi Rumah Adat Dayak Bidayuh Jagoi Babang
Lokasi Rumah Adat Dayak Bidayuh Jagoi Babang Sendiri Seuai Namanya Berada Di Dusun Jagoi Babang Kecamatan Jagoi Babang Kabupaten Bengkayang, Provinsi Kalimantan Barat.
Dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Bengkayang Atau Kota Bengkayang Bisa Ditempuh Sekitar 2-3 Jam Perjalanan Darat.
Nah Dari Tepi Jalan Raya Ini Kita Harus Masuk Kedusun Jagoi Dan Menuju Lokasi Rumah Adat Ini Yang Hingga Saat Ini Jalanya Masih Dalam Tahap Pembangunan Meski Kendaraan Motor Atau Mobil Sudah Masuk Ke Area Parkiran.
Hampir seluruh penduduk Desa Jagoi adalah warga suku Dayak Bidayuh dan Dayak Iban. Ada 3 dusun yang mendiami kawasan Jagoi Babang ini.
Oh ya sebenarnya Suku dayaj Bidayuh ini tidak hanya ada di Indonesia saja sebab mereka juga tersebar dikawasan serawak Malaysia. Jadi gak heran jika rumah adat inipun juga ada di Serawak Malaysia.
Lokasi keduanya yang bersebalahan memang hanya dipisahkan oleh kewarganegaraan saja tapi dari segi Suku mereka tetap sama. Pesenku jangan sampai kalian menuduh ada klaim2 dari negara sebelah ya.
Tempat ini akan sangat ramai saat digelarnya perayaan Gawai dayak atau acara2 besar dayak lainnya. Bahkan semua warga dari 3 negara seperti Indonesia, Malaysia dan Berunai juga ikut hadir diacara ini.
Terlebih bagi mereka yang bersuku dayak pastinya akan datang dan meramaikan acaranya. Biasanya diadakan pada bulan Juni atau Juli.
Kamu tertarik datang ketempat ini?