Tips Liburan Di Bali Sambil Kerja

Bisa Liburan di Bali sambil tetap bekerja, tentunya bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan dan produktif banget, terutama buat kalian yang masih terbatas cuti dan terikat dengan pekerjaan.

Apalagi ditengah kesibukan yang melanda, liburan juga tentunya diperlukan agar fikiran terus terjaga dan hidup semakin bahagia.

Pulau Bali sendiri menjadi pulau yang paling cocok buat kalian yang ingin berlibur namun masih mengharuskan mengurus kerjaan secara online atau remote.

Itu karena di Bali sendiri banyak sekali layanan dan suport yang bisa memudahkan kita untuk bisa tetap menikmati waktu liburan ditengah kesibukan, seperti akomodasi yang beragam, tempat yang nyaman dan tentunya konektifitas ke internet yang stabil.

Tips Liburan Di Bali Sambil Kerja

Berikut adalah beberapa tips untuk kalian semua yang ingin mengatur waktu liburan sembari tetap fokus pada pekerjaan yang sedang dikerjakan.

1. Pilih Akomodasi yang Cocok

Pilih Akomodasi yang tepat di Bali

Pilih Akomodasi yang tepat di Bali

Demi menjaga kenyamanan selama berkerja dan berlibur, hal pertama yang wajib diperhatikan adalah mengenai akomodiasinya septi tempat tinggal.

Nah kini, di Bali juga sudah banyak penginapan, hotel hingga villa yang bisa menjadi tempat tinggal dan memiliki fasilitas yang mendukung untuk bekerja, seperti koneksi internet yang stabil dan area kerja yang nyaman.

Tak hanya itu saja, Suasanya yang nyaman, tenang serta jauh dari keramaian pastinya menjadi penentu fokus kerjaan dan juga tetap terasa liburanya.

Salah satu rekomendasi untuk memilih penginapan yang aman, nyaman dan juga banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan keinginan kita, maka kalian bisa mencarinya melalui Cove

Cove sendiri menyediakan banyak tempat penginapan di hampir semua wilayah Bali karena tersedia di berbagai lokasi yang sangat strategis. Misalnya seperti di area Ubud, Canggu, Seminyak Uluwatu dan Lain-lain.

Semua akomodasi yang disediakan oleh Cove juga pastinya yang terbaik dengan melihat berbagai aspek seperti penginapan yang desainya unik, bisa menggabungkan gaya modern & ciri khas bali tentunya.

Apalagi Fasilitas pendukungnya juga sangat lengkap ditambah pelayanan staff yang ramah dan sangat membantu.

2. Jadwal yang Terencana

kerja sambil liburan

kerja sambil liburan di Bali

Tips yang kedua agar bisa tetap bekerja sambil liburan di Bali yakni jangan lupa untuk membuat jadwal harian yang jelas, terutama antara waktu kerja dan waktu liburan.

Jadi kalian harus menetapkan waktu khusus untuk fokus pada pekerjaan, dan jangan lupa sisakan waktu untuk menikmati liburan.

Pastikan juga Kalian sudah mempersiapkan pekerjaan yang penting sebelum liburan. Hal ini dapat membantu Kalian tetap tenang dan fokus saat menikmati waktu liburan. Dan jangan lupa juga untuk tetap manfaatkan Teknologi yang membantu mempermudah pekerjaan.

Misalnya aplikasi dan teknologi yang mendukung produktivitas, seperti aplikasi manajemen waktu, kalender online, dan alat kolaborasi seperti Slack atau Zoom untuk tetap terhubung dengan tim Kalian.

Dalam menentukan agenda liburan, usahakan jangan coba untuk melihat semua tempat dalam satu hari langsung selesai karena itu akan mengganggu fokus kerjaanmju. Jadi bagi waktu kalian untuk mengeksplorasi Bali secara bertahap sehingga Kalian bisa menikmati setiap momen.

Dan yang terpenting, kalian tidak terlalu terpaku pada pekerjaan sehingga melewatkan pengalaman liburan yang berharga di Bali.

Jika kalian bosen berada di kamar, maka sesekali, kalian bisa keluar untuk refreshing. Atau jika kalian ingin bekerja di co-working space yang ada di Bali, kalian tenang saja karena disana banyak yang sudah menawarkan fasilitas lengkap untuk bekerja.

Tentunya Ini bisa menjadi pilihan jika Kalian butuh lingkungan kerja yang lebih profesional.

3. Berolahraga dan Bersantai

Selain menikmati liburan dan mengerjakan pekerjaan, jangan lupa untuk berolahraga sejenak dan pastinya luangkan waktu untuk bersantai.

Pulau Bali tentunya banyak memiliki banyak tempat untuk berolahraga dan bersantai, seperti pantai-pantai indah atau tempat spa. Jangan lupa manfaatkan waktu luang Kalian untuk refreshing agar bisa lebih fokus saat bekerja.

Dengan perencanaan yang baik dan pengaturan waktu yang bijak, pastinya kalian dapat menikmati liburan yang memuaskan di Bali sambil tetap efektif dalam pekerjaan Kalian.

Tips Liburan Hemat Di Bali

Liburan Hemat Di Bali

Liburan Hemat Di Bali

Setelah menyelesaikan pekerjaan, nah ada beberapa tips nieh buat kalian yang ingin menikmati liburan hemat di Bali.

Jadi kalian bisa menjelajahi pulau Dewata ini tanpa harus menguras budget secara berlebihan. Berikut ini beberapa tips untuk liburan hemat di Bali yang bisa kalian ikuti :

1. Pilih Waktu Yang Tepat

Tips hemat liburan di Bali yang pertama adalah usahakan hindari liburan di musim tinggi (Juli-Agustus dan akhir tahun). Yaps itu karena semua harga tiket dan akomodasi lainnya akan lebih tinggi harganya.

Maka pilihlah bulan di luar musim liburan sekolah atau bulan yang tidak banyak agenda festivalnya untuk mendapatkan harga yang lebih terjangkau.

2. Cari Akomodasi Ekonomis & Lengkap

Tips hemat liburan di pulau Bali berikutnya adalah, pilihlah guest house, homestay, atau hostel atau Villa yang harganya lebih terjangkau daripada hotel berbintang.

Seperti yang sudah disampaikan diatas jika kalian bisa memilih akomodasi melalui Cove untuk melihat perbandingan harga atau biaya penginapan dengan fasilitas yang pastinya sudah terjamin lengkap.

3. Gunakan Transportasi umum

Sewa Transportasi di Bali

Sewa Transportasi di Bali

Untuk berpergian ke wilayah Bali atau eksplore tempat wisata di Bali, usahakan pilih akomodiasi transportasi umum yang murah meriah saja.

Jika kalian bisa naik motor, ada baiknya kalian sewa saja sepeda motor untuk waktu lama seperti mingguan atau bulanan.

Usahakan hindari taksi karena biasanya biayanya lebih mahal, kecuali jika hal itu diperlukan. Pastikan juga sebelum naik kendaraan tersebut untuk menawar dan mengetahui biayanya.

4. Makan Hemat di Warung Lokal

Salah satu biaya terbesar saat traveling adalah biaya makan. Nah maka dari itu, ada baiknya untuk makan selama liburan dan mengurus pekerjaan di Bali, kalian pilih saja tempat makan umum atau warung lokal dekat penginapan.

Biasanya selain menunya beragam, mereka juga menawarkan makanan yang lezat dengan harga yang jauh lebih murah daripada restoran internasional atau hotel.

Jika ingin makanan di luar atau di resto, usahakan jangan ragu untuk mencari promo atau diskon baik untuk promo makanan maupun promo atraksi wisata atau aktivitas lainnya di Bali.

5. Hemat Pengeluaran

Tips hemat liburan di Bali selanjutnya adalah untuk selalu hemat pengeluaran terutama biaya untuk mengunjungi beragam tempat wisatanya.

Beberapa tempat wisata populer di Bali, biasanya sangat ramai dikunjungi wisatawan dan juga harga tiketnya cukup mahal.

Maka dari itu lebih baik cari alternatif tempat wisata yang lebih terpencil atau kurang terkenal yang biasanya lebih murah atau bahkan gratis untuk dikunjungi.

Biasanya, mereka yang berlibur ke Bali lebih sering menikmati aktivitas gratis seperti berenang di pantai atau hanya sekedar menikmati matahari terbenam.

Oh ya, Jika kalian ingin membeli suvenir atau barang lainnya, jangan ragu untuk menawar harga yah dan usahakan agar selalu membandingkan harga di beberapa tempat sebelum memutuskan untuk membeli.

**

Merencanakan liburan di Bali sambil Bekerja tentunya akan lebih terasa kualitasnya jika kita bisa dengan cermat dan memilih opsi yang lebih hemat, baik akomodasi, pengeluaran dan juga konsep liburanya.

Kalian bisa tetap menikmati suasana liburan yang menyenangkan di Bali tanpa harus menghabiskan terlalu banyak uang dan tentunya masih tetap bisa mengerjakan pekerjaan juga.

Kalo Berguna, Silahkan Share

You may also like...

1
Leave a Reply

avatar
1 Comment threads
0 Thread replies
0 Followers
 
Most reacted comment
Hottest comment thread
1 Comment authors
yusuf Recent comment authors
  Subscribe  
Notify of
yusuf

Tipsnya sangat berguna! Penjelasan tentang cara liburan di Bali sambil tetap produktif kerja bikin liburan jadi lebih efisien. Cocok banget buat yang mau work-life balance. Terima kasih sudah berbagi panduan praktis ini!