Ada Laut Sebening Kaca di Pantai Namlol Misool

Satu lagi destinasi wisata pantai yang bisa kita kunjungi ketika kalian liburan ke kawasan Misool Raja Ampat adalah Pantai Namlol.

Pantai ini merupakan sebuah pantai yang berupa gugusan karang-karang laut yang tajam dan menjulang tinggi kepermukaan.

Pantai Namlol sendiri selain memiliki bentuk karang yang unik juga memiliki laguna kecil dan juga ombak disekitarnya cukup tenang.

Jernihnya air laut disekitar pantai Namlol membuat gugusan karang dipantai ini semakin indah.

Baca juga : Ziarah ke makam kramat misool yang ada di goa kramat

Pantai Namlol Misoll

Pesona Pantai Namlol

Keindahan kawasan Misool di Raja Ampat memang tak ada habisnya jika dibahas.

Ada banyak sekali kawasan pesisir pantai yang unik dengan batuan karst yang begitu besar di sekitarnya.

Pantai Namlol ini cukup unik karena pada Di bagian tengahnya cukup dangkal.

Bagian yang dangkal ini bak akuarium raksasa berair bening, berpasir putih dengan aneka jenis ikan.

Tak hany akolam yang bening saja, Kita juga akan disuguhkan pemandangan indah pada batuan karst yang besar, berbaris rapat seolah membentengi bagian dangkal dari sapuan ombak Misool.

Di pantai Namlol ini kita dapat berenang dan selfie pada dinding batu karst.Saat air surut, terlihat jelas sisi bawah dari batuan karst.

Sekeliling pantai Namlol ini pun terlihat bersih sejauh mata memandang membuat kita betah berlama-lama di sini.

Meski airnya hanya sebatas dengkul kaki saja terutama saat sedang surut dan setinggi pinggang orang dewasa saat pasang, namun beningnya air membuat pantai Namlol memilki keindahan pantai tersendiri dibanding pantai lainnya.

Apalagi pantai namlol ini berada di pulau yang tanpa penghuni dan hanya ada penyu atau binatang laut saja.

Tentunya membuat pantai namlol menjadi salah satu tempat terindah di Misool.

Ada Apa di Pantai Namlol

Kawasan Wisata Yapap di Misool Raja Ampat

Kawasan Wisata Yapap di Misool Raja Ampat

Saat saya bersama rombongan dari Backpacker Jakarta singgah dipantai Namlol, ada banyak hal yang sebenarnya bisa dilakukan seperti snorkling hingga bermain pasir pantai yang putih.

Oh ya tepat didepan pantai Namlol ada sebuah cerukan dalam seperti laguna atau palung yang sangat terlihat dari bibir pantai.

Warna biru tua menonjol diantara biru lainnya menandakan bahwa kawasan palung ini cukup dalam.

Karena saat tiba dipantai ini sudah mulai siang maka kami memutuskan untuk menikmati makan siang di tepi pantai Namlol.

Tidak ada penjual makanan atau warung tenda sama sekali sehingga jika kalian kesini wajib membawa makanan sendiri.

Oh ya, jaraknya sendiri tak terlalu jauh jika kita menginapnya di Kampung Harapan Jaya.

Hanya dibutuhkan waktu sekitar 40 menit perjalanan dengan kapal boat cepat.

Pantainya sangat tenang dan damai membuat siapa saja yang datang kepantai ini akan betah dan menikmatinya.

Omed

Bapaknya komunitas Backpacker Jakarta yang hanya ingin menceritakan pengalaman saya berkeliling Indonesia selama 360 Hari ke 34 Provinsi dan lebih dari 380 Kabupaten atau kota se Indonesia. Jangan lupa Follow Instagram @kataomed untuk melihat aktivitas dan keseharian saya

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of