Megahnya Pagoda Nusantara Di Sungailiat Bangka

Bangka Belitung merupakan salah satu daerah dengan Jumlah etnis Tionghoa terbanyak yang ada di Indonesia.

Selain tentunya di Jawa, Riau, Sumatra Timur dan Kalimantan Barat yang berpusat di Singkawang.

Biasanya selain masyarakat lokal, suku pendatang lainnya yang paling banyak adalah orang Jawa.

Namun tidak dengan Bangka atau Belitung yang justru suku terbanyak kedua setelah suku melayu adalah Tionghoa.

Tak heran bila dikawasan Bangka Belitung khususnya Bangka, kita bisa melihat banyak sekali bangunan, rumah, kelenteng hingga Pagoda yang sepertinya sudah menjadi mayoritas dibeberapa tempat.

Baca Juga ya :

Pagoda nusantara Sungai Liat Bangka

Pagoda nusantara Sungai Liat Bangka

Salah satu tempat menarik yang saya kunjungi di Bangka saat saya explore Bangka bersama Komunitas Backpacker Jakarta adalah Pagoda Nusantara.

Pagoda ini adalah sebuah pagoda yang terletak di Bukit Naga Kumala, Desa Rebo, Kabupaten Bangka.

Bangunan yang juga berfungsi sebagai sarana peribadatan umat Konghucu dan Budha ini banyak dikunjungi masyarakat umum dan wisatawan.

Pagoda Nusantara, Punya pemandangan yang Indah

Selain dijadikan sebagai tempat wisata religi, pagoda Nusantara ini juga menjadi salah satu destinasi wisata umum yang keren.

Selain karena berada diatas pebukitan dengan view hutan belantara, pagoda ini juga pemandangan langsung ke arah lautan lepas.

Bahkan saya merasa betah berada dikawasan ini, hutanya rimbun dan juga sangat tenang.

Pemandangan indah dari atas puncak pagoda nusantara

Pemandangan indah dari atas puncak pagoda Nusantara

Kita bisa melihat lautan lepas disebelah sisinya dan juga bukit yang menjadi tempat lokasi pagoda lainnya berada yakni Tri agung.

Selain itu kita juga bisa melihat banyak kapal-kapal penambang timah tersebar disekitar kawasan pesisir pantai.

Dan Menurut saya, perpaduan kombinasi jalan raya, bukit, hutan yang hijau dan lautan menjadi kombinasi yang sangat indah dipandang mata.

Ada 3 Patung besar di Pagoda Nusantara

3 patung di pagoda Nusantara

3 patung di pagoda Nusantara

Setelah kalian tiba dikawasan Pagoda Nusantara dan memasuki gerbang, tak jauh dari gerbang masuk kalian akan melihat ada 3 patung yang ukuranya cukup besar berada tepat ditepi jalan.

Ternyata setelah saya tanya, Ketiga patung tersebut merupakan patung simbol yang mewakili kehidupan.

Seperti patung Pembawa Yang memberi Panjang Usia, Patung Membawa Berkah dan Patung Ketenaran.

Pagoda Nusantara Punya Fasilitas Yang Lengkap

Fasilitas yang ada di Pagoda Nusantara ini sangatlah lengkap dan jug aterus ditambah.

Sepertinya pengelola sudah tau jika tempat ini akan menjadi salah satu destinasi wisata religi maupun wisata alam sehingga akan banyak dikunjungi siapa saja.

Fasilitas pendukung dan penunjang wisatawan sudah dibangun dikawasan Pagoda Nusantara.

Pengelola kawasan Pagoda Nusantara

Pengelola kawasan Pagoda Nusantara

Fasilitas seprti jalan aspal menuju puncak, parkiran yang sangat luas dan cukup banyak, toilet yang tersebar dihampir penjuru.

Dikawasan Pagoda Nusantara ini juga tentunya ada banyak ruang ibadah dan ruang doa, ruang pengelola, restoran hingga penginapan bagi yang ingin menginap.

Taman Batu dengan view Laut

Pagoda nusantara

Salah sat point plus dari Pagoda Nusantara ini adalah berada diatas bebatuan puncak sebuah bukit.

Maka Tak heran bila banyak bebatuan yang ukuranya sangat besar dikawasan ini.

Dan yang lebih Kerenya lagi pengelola Pagoda Nusantara membuat taman-taman yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas.

Misalnya seprti kursi dan meja yang bisa dinikmati dan menjadi tempat bersantai para pengunjung yang datang ke pagoda ini.

Pagoda Nusantara Geratis Untuk Umum

Pagoda Nusantara di Sungailiat Bangka

Pagoda Nusantara di Sungailiat Bangka

Bagi pengunjung yang ingin masuk ke kawasan Pagoda Nusantara, kalian tak perlu mengeluarkan biaya atau tiket masuk.

Hal ini karena pengelola menggratiskanya bagi siapapun yang ingin datang berkunjung entah itu untuk ibadah atau hanya sekedar berwisata di sekitarnya.

Namun bila kalian punya sedikit rezeki berlebih, kalian bisa menyumbangkanya ke kotak amal yang berada disekitar kawasan Pagoda Nusantara.

Pagoda Nusantara Lokasinya diatas Bukit

Sebenarnya saya sendiri awalnya sempat kesasar mencari lokasi Pagoda Nusantara ini, apalagi lokasinya yang cukup jauh dari pusat kota Pangkal Pinang yakni hampir 1.5 jam.

Namun bila ditempuh dari kota Sungailiat hanya perlu 20 menitan saja.

Wisata Pagoda Nusantara di Bangka

Wisata Pagoda Nusantara di Bangka

Pagoda Nusantara ini berada dikawasan Bukit Naga Kumala, Desa Rebo, Sungailiat Kabupaten Bangka.

Dari tepi jalan raya Rebo, kita akan memasuki kawasan jalan yang terbilang tidak cukup mulus sekitar hampir 20 menitan.

Tapi tenang saja karena masih terdeteksi google maps dan cukup banyak signal jadi andalkan maps atau bertanya ke warga saat menemui persimpangan.

Lokasi Pagoda Nusantara

Lokasi Pagoda Nusantara diatas bukit

Untuk pengunjung yang membawa kendaraan motor atau mobil kecil, sebenarnya bisa masuk hingga kelokasi parkiran paling puncak.

Namun bagi kalian wisatawan yang datang membawa Bus atau kendaraan besar lainnya, sepertinya kalian harus extra menambah tenaga lagi.

Yap karena dari parkiran hingga kepuncak pagoda nusantara ini kalian harus berjalan kaki lagi dengan memakan waktu 20 menitan pendakian yang cukup melelahkan.

Namun tentunya rasa lelah akan terbayarkan dengan keindahan pemandangan alam disekitar Pagoda Nusantara.

You may also like...

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x