12 Kuliner dan Makanan Khas Kota Tarakan
Makanan Khas Kota Tarakan – Tarakan adalah kota yang terkenal dengan panoramanya yang indah dan wisata di Tarakan juga sangat menarik untuk dikunungi. selain itu juga kota Tarakan terkenal dengan wisata kulinernya yang lezat.
Ngomong-ngomong soal kuliner, Tarakan memiliki Kuliner dan Makanan Khas Kota Tarakan dengan berbagai macam makanan lautnya.
Gak heran dong kalau Tarakan masuk sebagai kota terkaya dengan peringkat ke-17. Wow, sangat membanggakan bukan?
Sebelum kamu ingin berlibur ke Tarakan, ada baiknya kamu mengetahui apa aja sih Kuliner dan Makanan Khas Kota Tarakan, suapaya kamu bisa list menu-menu apa saja yang bisa kamu cobain sewaktu sampai di Tarakan.
Baca juga:
Nah, khusus pada artikel ini, kami akan membahas mengenai Kuliner dan Makanan Khas Kota Tarakan.
Daftar Isi Contents
1. Tumis Kapah
Tumis kapah merupakan makanan khas tarakan yang mengandung banyak protein dipadukan dengan bahan seperti bawang merah, bawang putih, dan sambal jeruk nipis.
Setelah bahan-bahan tersebut disiapkan maka bahan tersebut disatukan dan ditumis hingga matang.
2. Sate Temberungun
Satu lagi masakan khas tarakan yang sangat menggoda lidah yaitu Sate Temberungan.
Sate temberungan adalah sate yang yang terbuat dari jenis karang yang dihidangkan dengan berbagai rempah-rempah. Sehingga menghasilkan rasa yang sangat lezat.
3. Kepiting Soka
Salah satu masakan khas tarakan yang juga gak kalah bisa menggoyang lidahmu adalah kepiting soka. Makanan satu ini sangat mudah ditemukan di sepanjang jalan tarakan atau di restoran.
Cara memasaknya pun cukup beragam. Salah satu favoritnya dengan cara digoreng tepung dan bumbu asam manis.
4. Sambal goreng tudai
Salah satu sambal khas kota tarakan yang memiliki rasa yang luar biasa lezat adalah sambal goreng tudai.
Uniknya, Tudai yang bisa disebut dengan kerang darah ini dimasak dengan bumbu bawang putih, bawang merah, tomat, dan cabai merah. Tudai harus dimasak hingga mengeluarkan minyak.
5. Ikan asin pepija
Kuliner dan Makanan Khas Kota Tarakan selanjutnya yang wajib kalian coba adalah Ikan asin pepija.
Ikan asin pepijamemiliki bentuknya tipis, ikan asin pepija biasanya dihidangkan dengan kerupuk, sehingga tak jarang dijadikan pelengkap ketika makan. Selain itu, ikan pepija semakin nikmat ketika dimasak balado.
6. Daun singkong tumbuk
Salah satu sayur yang banyak dijadikan makanan di tarakan adalah umbi-umbian seperti daun singkong.
Salah satu olahan singkong yang paling disukai di sana yakni daun singkong tumbuk khas dari kota tarakan.
selain daun singkong tumbuk, biasanya didalmnya terdapat ikan teri, kecombrang, dan santan yang membuatnya lebih gurih.
7. Lawa, Makanan Khas Kota Tarakan
Satu lagi makanan khas tarakan yang cukup terkenal yaitu Lawa.
Makanan ini biasanya dijadikan untuk makanan pembuka. Terbuat dari sayuran mentimun dan rumput laut. Kedua bahan tersebut dikombinasikan dengan udang atau kerang.
8. Ikan asin richa
Salah satu makanan yang ering menggugah nafsu makan yaitu lauk ikan asin. Nah, di tarakan juga ikan asin richa menjadi salah satu makanan khas mereka.
Ikan asin rica ini memiliki rasa pedas, asin, dan gurih. Cocok banget dinikmati bareng nasi hangat. Ikan asin richa khas Tarakan ini juga kerap disebut dengan nama gami.
9. Lempok cempedak
Lempok cempedak adalah salah satu dari sekian banyak makanan khas dari Tarakan. Tarakan memang terkenal dengan makanan lautnya, tarakan juga terkenal dengan kuliner khas dengan cita rasa manis.
Lempok cempedak atau dodol memiliki tekstur kenyal yang menimbulkan sensasi unik saat dikunyah. Cocok dijadikan sebagai oleh-oleh juga kok guys.
10. Kue Ciput
Kue ciput khas tarakan ini memiliki ciri khas yang sangat manis. Rasa manis ini dikarenakan oleh isiannya yaitu vla.
Bentuk dari kue ciput ini seperti cone es krim namun terbuat dari bahan roti. Perpaduan ini membuat rasa yang renyah dan manis yang sangat nikmat.
11. Amplang Bandeng Tarakan
Satu Lagi Kue Khas Dari Kalimatan Utara Khususnya Kuliner Khas Kota Tarakan Yakni Amplang Bandeng Tarakan.
Amplang Bandeng Tarakan Sering Diburu Wisatawan Untuk Dijadikan Oleh-Oleh. Sesuai Namanya, Amplang Bandeng Ini Terbuat Dari Ikan Bandeng Yang Biasa Dibudidayakan Di Kawasan Kota Tarakan.
12. Abon Kepiting Soka
Buat Kalian Yang Liburan Ke Kota Tarakan Jangan Lupa Juga Untuk Membeli Oleh-Oleh Khas Kota Tarakan Lainnya Yang Tak Kalah Enaknya Yakni Abon Kepiting Soka.
Kepiting Soka Bisa Dioleh Dan Dimasak Sesuai Selera. Namun Kepiting Soka Juga Rupanya Bisa Diolah Menjadi Abon Dan Menjadi Salah Satu Kuliner Khas Tarakan Yang Diburu Wisatawan.
***
Itulah beberapa makanan khas yang ada di Tarakan. Dengan makanan yang leat tersebut dijamin bisa memanjakan lidah kamu saat berwisata ke Tarakan.
Dijamin selain enak, makanan khas di tarakan juga sangat sehat dan sangat recommended untuk dikonsumsi bersama keluarga.
Nah, kalau boleh tahu nih, kira-kira makanan mana aja nih yang paling kamu suka untuk Kuliner dan Makanan Khas Kota Tarakan? So, ditunggu kedatangannya di kota Tarakan ya.
Leave a Reply