Jadwal Kapal Pelni Makassar ke Tanjung Perak Surabaya

Sat ini Jadwal Kapal Pelni Makassar ke Tanjung Perak Surabaya untuk bulan ini yang telah kembali dioperasikan sesuai lintasanya dan jadwalnya. Ada lebih dari 8 kapal laut milik Pelni yang dioperasikan melayani lintasan di kedua kota besar ini.

Kota Makassar merupakan sebuah ibu kota provinsi yakni provinsi Sulawesi Selatan. Makassar merupakan kota metropolitan terbesar di kawasan Indonesia Timur. Wilayah Kota Makassar sendiri karen alokasinya berada di pesisir dan ujung tengah bagian Indonesia, menjadikanya sebagai salah satu pusat perhubungan utama yang menjangkau berbagai daerah di Indonesia.

Baca Juga ya :

Kota Makassar

Kota Makassar di Sulawesi selatan – foto CIO.com

Secara lokasi, Kota Makassar terletak di pesisir barat daya Pulau Sulawesi  atau berada di barat provinsi Sulawesi Selatan. Nah Kota yang terkenal dengan julukan angin mamiri ini,  secara administrasi berbatasan dengan Selat Makassar di sebelah barat, Kabupaten Kepulauan Pangkajene di sebelah utara, Kabupaten Maros di sebelah timur dan Kabupaten Gowa di sebelah selatan.

Sedangkan Pelabuhan Tanjung Perak ini adalah sebuah pelabuhan yang terdapat di utara kota Surabaya, provinsi Jawa Timur. Dan Secara administratif, pelabuhan Tanjung Perak termasuk ke dalam Kelurahan Perak Timur, Kecamatan Pabean Cantikan, Kota Surabaya.

Di pelabuhan Tanjung Perak Surabaya ini juga terdapat terminal peti kemas, pelabuhan penumpang, pelabuhan barang hingga terminal utama kapal kapal pesiar. Tanjung Perak merupakan pelabuhan terbesar dan tersibuk kedua di Indonesia setelah Pelabuhan Tanjung Priok dan juga sebagai pusat perdagangan menuju kawasan Indonesia bagian timur.

Baca Juga :

Jadwal Kapal Pelni Makassar ke Tanjung Perak Surabaya

Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya

Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya – foto news.okezone.com

Salah satu rute pelayaran kapal laut terpadat dan terbanyak di Indonesi adalah rute pelayaran kapal pelni dari pelabuhan Makassar menuju ke Pelabuhan Tanjung Perak di kota Surabaya Jawa Timur. Hampir setiap hari ada 1-2 kapal laut yang melinta sdikedua wilayah ini baik itu kapal pelni, kapal tol laut, maupun kapal milik swasta seperti kapal DLU atau kapal roro.

Saat ini hampir selalu ada setiap 2-3 hari sekali kapal laut yang  berangkat dari Kota Makassar ke pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Dan Berikut ini info lengkap Jadwal Kapal Pelni dari Makassar ke Tanjung Perak Surabaya beserta harga tiketnya:

1. Kapal Dari Makassar ke Surabaya via km Dorolonda

Rute Pelayaran : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Nama Kapal Pelni : KM DOROLONDA
Jadwal Kapal Pelni KM Dorolonda dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal:

  • 01-11-2024 | 11:00
  • 15-11-2024 | 14:00
  • 06-01-2025 | 22:00

Harga tiket kapal pelni km Dorolonda dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

2. Jadwal Kapal Pelni Km Dobonsolo Makassar ke Surabaya

Rute Pelni : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Nama Kapal : KM DOBONSOLO
Jadwal Kapal Pelni KM Dobonsolo dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal:

  • 01-12-2024 | 17:00
  • 17-01-2025 | 19:00

Nah untuk Harga tiket kapal pelni km Dobonsolo dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

3. Jadwal Kapal Pelni Km Tidar Makassar ke Tanjung Perak

Rute Kapal laut : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Nama Kapal : KM TIDAR
Jadwal Kapal Pelni KM Tidar dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal :

  • 25-12-2024 | 02:00
  • 12-01-2025 | 23:00
  • 26-01-2025 | 23:00

Harga tiket Kapal Pelni KM Tidar dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 354.500 dan Balita Rp 35.000

4. Jadwal Kapal Pelni Km Sinabung dari Makassar ke Surabaya

Rute Pelni : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Nama Pelni : KM SINABUNG
Jadwal Kapal Pelni Sinabung dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal:

  • 12-12-2024 | 01:00
  • 27-12-2024 | 03:00
  • 22-01-2025 | 17:00
  • 06-02-2025 | 22:00

Harga tiket Kapal Pelni KM Sinabung dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

5. Jadwal Kapal Pelni Km Gunung Dempo Makassar ke Tanjung Perak

Rute kapl lautnya : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Nama Kapal : KM GUNUNG DEMPO
Jadwal Kapal Pelni Gunung Dempo dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal :

  • 08-12-2024 |07:00
  • 02-01-2025 |07:00
  • 30-01-2025 | 05:00

Harga tiket Kapal Pelni KM Gunung Dempo dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

6. Jadwal Kapal Pelni Km Ciremai Makassar ke Surabaya

Rute pelni : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
nama Kapal : KM CIREMAI
Jadwal Kapal Pelni Ciremai dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal :

  • 12-12-2024 |23:00
  • 29-12-2024 |06:00
  • 16-01-2025 | 15:00
  • 01-02-2025 | 23:00

Harga tiket Kapal Pelni KM Ciremai dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

7. Jadwal Kapal Pelni Km Nggapulu dari Makassar ke Surabaya

Rute kapal : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
nama Kapal : KM NGGAPULU
Jadwal Kapal Pelni Ngapulu dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal:

  • 05-12-2024 | 15:00
  • 19-12-2024 | 15:00
  • 06-01-2025 | 03:00
  • 25-01-2025 | 03:00

Harga tiket Kapal Pelni KM Ngapulu dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

8. Jadwal Kapal Pelni Km Labobar Makassar ke Surabaya

Rute pelayaran kapal : MAKASSAR – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Nama Kapal : KM LABOBAR
jadwal keberangkatan kapal Labobar dari Makasar ke Surabaya adalah tanggal :

  • 03-12-2024 | 01:00
  • 30-12-2024 | 19:00
  • 13-01-2025 | 19:00
  • 25-01-2025 | 22:00

Harga tiket  kapal binaiya dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan anak2 Rp 35.000

9. Jadwal Kapal Pelni Km Leuser dari Makassar ke Surabaya

Rute kapal : MAKASSAR – LABUAN BAJO – BIMA – BENOA (DENPASAR) – TANJUNG PERAK (SURABAYA)
Kapal : KM LEUSER
Jadwal Kapal Pelni Leuser dari Makasar ke Tanjung Perak Surabaya adalah tanggal :

  • 22-12-2024 | 02:00
  • 06-01-2025 | 16:00

Harga tiket kapal pelni km Leuser dari Makassar ke tanjung Perak Surabaya : Dewasa Rp 350.500 dan Balita Rp 35.000

Baca juga :

kapal laut Dobonsolo wajah baru

kapal laut Dobonsolo wajah baru

Info Kapal Makasar ke Surabaya

Harga tiket kapal pelni Makassar – Surabaya dan Jadwal Kapal Pelni dari Makassar ke Tanjung Perak Surabaya dapat berubah sewaktu2 disesuaikan Keadaan dan waktu.

Nah kalo kamu tahu ada update atau perubahan terbaru baik harga tiket maupun Jadwal kapal, silahkan komen dibawah ini agar bisa segera saya update.

Tetap hati-hati dan selalu waspada selama diperjalanan. Jangan gampang terbujuk rayu oleh orang yang menawarkan bantuan Apalagi menerima ajakan dan tawaran orang gak dikenal.

Biar hemat bawa makanan atau minuman saja dari luar dan bisa kalian makan saat sudah berada diatas kapal. Sebenarnya, Dikapal Pelni kini sudah ada air panas gratis kok jadi bisa nyeduh kopi atau mie instan.

Pemesanan Tiket Kapal Pelni dari Makassar ke Tanjung Perak Surabaya, bisa langsung kekantor pelni terdekat atau agen resmi kantor pelni dikota kamu.

Pemesanan Kapal Pelni dari Makassar ke Tanjung Perak Surabaya juga bisa dilakukan melalui situs pelni .co.id atau di indomaret atau alfamart

Jadwal kapal diatas hanya contoh Sebagian saja. Untuk Jadwal lengkap dan realnya silahkan dicek disitus pelni.co.id atau di agen pelni atau kantor pelni terdekat

Jadwal Kapal Pelni dari Makassar ke Tanjung Perak Surabaya bulan ini akan terus diupdate

Omed

Bapaknya komunitas Backpacker Jakarta yang hanya ingin menceritakan pengalaman saya berkeliling Indonesia selama 360 Hari ke 34 Provinsi dan lebih dari 380 Kabupaten atau kota se Indonesia. Jangan lupa Follow Instagram @kataomed untuk melihat aktivitas dan keseharian saya

You may also like...

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

4 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Yusri
Yusri
4 years ago

Harga tiket bulan juli tgl 5 nanti makassar-surabaya berapa ya gan.??

Kata Omed
Admin
4 years ago
Reply to  Yusri

itu ada harga tiketnya ka sama aja

Alfayyad
Alfayyad
5 years ago

Itu jam yang tertera, ikut WIB atau WITA ya?

Kata Omed
Admin
4 years ago
Reply to  Alfayyad

wita makasar tujuan wib surabaya

4
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x