Info Lengkap Danau Seran, Danau Unik Di Kalimantan Selatan

Danau Seran – Pulau Kalimantan tidak pernah absen dari daftar pulau yang memiliki keunikan dan juga tempat wisatanya. Mulai dari makanan khas, oleh-oleh khas, adat istiadat, budaya, bahkan hingga tempat wisata baik itu alam maupun buatan.

Banjarmasin yang merupakan ibukota provinsi Kalimantan Selatan memiliki Danau yang sangat menarik untuk dikunjungi. Pensaran apa yang membuat danau ini menarik? Simak informasi selengkapnya.

Lokasi Danau Seran

Danau Seran berlokasi di Perumahan Fitria Residence, Jalan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin.

Akses dan rute menuju lokasi Danau Seran

danau seran banjarmasin

danau seran banjarmasin

Letaknya yang jauh dari kota tidak menjadi penghalang pengunjung untuk  bisa sampai di Danau Seran. Jarak dari pusat kota ke danau adalah 20 kilometer dan bisa ditempuh dengan menggunakan ojek atau kendaraan pribadi baik itu motor ataupun mobil.

Perlu diingat bahwa tidak ada angkutan umum yang dengan rute Danau Seran, untuk itu jangan sampai kamu tidak tahu dan jangan sampai kamu menunggu angkutan umum berjam-jam di pinggir jalan dan hasilnya nihil karena memang tidak ada yang lewat.

Jalan menuju danau juga sudah bagus dan mulus sehingga pengunjung merasa nyaman didalam perjalanan.

Namun jalan yang benar-benar masuk ke kawasan danaunya masih belum diaspal.

Bebatuan dan jalan yang berliku-liku membuat pengunjung kurang nyaman dengan keadaan sepeti ini. Padahal di tempat lain akses menuju lokasi nya sudah bagus.

Danau Seran Banjarmasin

Danau Seran Banjarmasin – foto suarapublic.com

Sesampainya di danau, pengunjung yang membawa kendaraan sendiri harus membayar parkir. Untuk kendaraan roda dua Rp 3.000, sedangkan untuk kendaraan roda empat Rp 5.000

Dulunya Danau Seran adalah area penambangan milik PT. Galuh Cempaka yang melakukan aktivitas tambang dan sekarang sudah tidak dilakukan lagi.

Namun lahan tersebut sekarang masih berstatus milik perusahaan tersebut. Bekas galian tambang yang tidak ditindaklanjuti dan terbengkalai tanpa proses reklamasi itu sekarang malah digenangi air dan sekarang menjadi danau yang terkenal di Kalimantan, yaitu Danau Seran.

Pesona Danau Seran

danau seran di kalimantan selatan

danau seran di kalimantan selatan – foto ig @27rsy

Danau Seran sekarang dikelola oleh warga setempat sejak awal tahun 2016. Warga pun benar-benar mengelola danau ini supaya bisa menjadi tempat wisata yang bagus dan menarik untuk dikunjungi. Alhasil danau ini sudah mulai dikenal oleh pengunjung dari luar kalimantan.

Danau Seran memiliki warna jernih kehijauan yang serasi dengan alam disekitarnya. Danau ini terbentuk akibat sisa-sisa lubang hasil eksplorasi tambang yang terbengkalai.

Dulunya sisa-sisa ini sangat berbekas, namun sekarang sudah tidak terlihat lagi jejak pertambangan karena telah menjadi tempat wisata yang bagus dengan airnya yang jernih dan juga pepohonan hijau di sekitar membuat suasana alam begitu terasa dangat dekat.

Berada diatas lahan seluas 10 hektar, pengunjung harus berhati-hati dan jangan gegabah karena kedalaman danau ini mencapai 30 meter. Saat berenang, pastikan untuk mencari tempat yang aman dan jangan terlalu ke tengah.

Jika tidak panda berenang, sebaiknya tidak usah berenang karena akan membahayakan nyawa. Terlebih lagi airnya yang jernih namun agak kehijauan, maka ketika ada yang tenggelam atau apapun itu sulit untuk menemukannya.

Fasilitas Di Danau Seran Banjarbaru

danau seran

danau seran

Pesona yang tak kalah menarik perhatian pengunjung adalah adanya pulau di dekat danau yang ditumbuhi pepohonan liar. Pulau tersebut diberi nama Pulau Asmara oleh warga setempat.

Disana terdapat ayunan yang diikatkan dengan pohon yang dibuat sengaja agar pengunjung bisa duduk bersantai sambil menikmati keindahan sekitar danau.

Alangkah lebih nikmatnya jika pengunjung membawa perbekalan sendiri dan makan besar bersama keluarga ataupun teman-teman sekolah atau teman kerja.

Tentu saja makan di tempat terbuka dan menghadap ke perairan serta dikelilingi oleh pepohonan rindang membuat suasana nyaman sangat terasa. Rasa kekeluargaanpun akan terbangun lewat momen menyenangkan ini.

Danau Seran Banjarbaru kalsel

Danau Seran Banjarbaru kalsel – foto ig @cheekityy

Namun jika pengunjung tidak membawa perbekalan sendiri, bisa membelinya dengan penjual makanan dan minuman disekitar danau. Makanan yang dijual berkisar Rp 10.000-Rp 15.000.

Selain itu pengunjung juga bisa berkeliling danau menggunakan klotok dengan harga sewa bervariasi, mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 20.000 untuk mengelilingi danau dan melihat di setiap sudut keindahan alamnya selama 30 menit.

Tentunya ini akan sangat seru ketika berkeliling danau bersama orang-orang tercinta. Selain itu klotok juga dibutuhkan jika pengunjung ingin ke Pulau Asmara. Jadi sesuai keinginan pengunjung, ingin berkeliling atau pegi ke Pulau Asamara.

Rasanya belum afdhol berkunjung ke Danau Seran namun tidak mengunjungi pulau Asmara. Untuk itu jangan sampai kamu tidak menginjakkan kaki disana, karena banyak juga spot foto yang keren apalagi ketika main ayunan sambil memandang ke arah danau.

Danau Seran Banjarbaru

Danau Seran Banjarbaru – foto ig @citra_hernadi

Apalagi nih mitosnya kalau ada pasangan yang pergi ke Pulau Asmara, maka hubungan akan langgeng. Siapa yang mau hubungannya langgeng dengan pasangan? ya, kalau begitu silahkan berkunjung, hehe.

Ada juga wahana baru yang dibuat di dekat Danau Seran loh, yaitu kolam untuk mandi anak-anak.

Daripada takut kalau anak ingin berenang di danau, lebih baik berenang di kolam dengan cukup membayar Rp 10.000. Harga yang murah, namun kualitas pasti bagus. Kolam ini dibuka mulai pada januari 2019.

Kolam ini persis dibuat di samping danau. Sehingga jika difoto, anak-anak terlihat seperti sedang berenang di danau. Pengunjung juga bisa mengabadikan momen bahagia ini karena ada banyak spot foto yang bagus di Danau Seran.

Pengunjung bisa berfoto dibawah pohon rindang, di pinggir danau, di ayunan, ketika berenang, berkeliling menggunakan kelotok, dan masih banyak lagi tempat bagus lainnya.

danau seran di banjarmasin

danau seran di banjarmasin

Kedepannya, rencana akan dibuat tempat pemancingan dan sewa alat pancing. Karena sebagian besar orang suka memancing namun repot jika harus membawa alat-alatnya sendiri dari rumah.

Untuk itulah rencana akan dibuat sewa alat pancing. Pengunjung yang hadir pun tidak sedikit, yakni sekitar 4000 orang dalam satu bulan.

Jangan takut sepi ketika berada disini, karena sudah disediakan fasilitas hiburan berupa live music dangdut dari pagi hingga siang, kemudian istirahat, dan lanjut lagi usai ishoma.

Ini semua dilakukan untuk memanjakan pengunjung supaya betah berlama-lama disini dan bakalan kembali lagi berkunjung di lain waktu.

Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mengunjungi Danau Seran?

Kalau iya, segera siapkan apa saja yang perlu disiapkan seperti makanan, minuman, dan lain-lain. Ajak teman-teman dan keluargamu untuk berlibur di akhir pekan bersama-sama dan menikmati keindahan nyata Danau Seran.

Kalo Berguna, Silahkan Share

Omed

Bapaknya komunitas Backpacker Jakarta yang hanya ingin menceritakan pengalaman saya berkeliling Indonesia selama 360 Hari ke 34 Provinsi dan lebih dari 380 Kabupaten atau kota se Indonesia. Jangan lupa Follow Instagram @kataomed untuk melihat aktivitas dan keseharian saya

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of