10 Tempat Wisata di India Paling Populer Dan Unik

Tempat wisata di India yang terkenal di mancanegara tidak hanya Taj Mahal, tapi juga berupa wisata sejarah dan wisata alam hingga wisata peninggalan budaya lainnya.

Selain itu, negara ini juga menawarkan objek wisata taman nasional yang berfungsi sebagai cagar alam.

Dan bagi traveller yang menyukai suasana pantai untuk tempat healing, India juga memiliki cukup banyak destinasi wisata pantai.

Suasananya yang mengasyikkan, semakin sempurna dengan keindahan sunset dan sunrise pantai wisata

Setelah puas melakukan eksplorasi wisata alam dan budaya, tidak salahnya mengunjungi beberapa tempat suci seperti Masjid Mecca, dll.

Baca Juga:

Rekomendasi Tempat Wisata di India

Berikut ini, adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di India yang wajib masuk bucket list liburan para traveller dunia termasuk wisatawan dari Indonesia yang bisa kalian datangi.

1. Masjid Mecca – Hyderabad

Masjid Mecca India

Masjid Mecca India – Photo by The Indian Society of Agronomy

Tempat wisata di India yang juga sangat populer adalah wisata tempat Ibadah Umat Islam yakni Masjid Mecca di Hyderabad.

Masjid terbesar dan tertua di dunia ini, telah berdiri sejak tahun 1614 oleh Mohammed Quli Qutub Shah. Tokoh ini membutuhkan waktu sekitar 80 tahun untuk mengerjakannya.

Keistimewaan lain dari rumah suci ini adalah jumlah kapasitas atau daya tampung jemaahnya yang besar.

Masjid indah yang memiliki pilar dan interior terbuat dari granit hitam ini, mampu menampung hingga sepuluh ribu orang jamaah.

Masjid Mecca di Hyderabad yang megah ini, juga merupakan icon bagi masyarakat setempat.

2. Ladakh

Ladakh India

Ladakh India

Kawasan wisata unggulan di India yang kini sangat populer adalah kawasan wisata Ladakh.

Mayoritas penduduk Ladakh merupakan penganut agama Buddhisme Tibet, sedangkan sisanya adalah penganut Islam Syi’ah.

Dan Kebanyakan penduduk di wilayah ini merupakan blasteran dari orang-orang Indo-Arya dan Tibet.

Ladakh menjadi salah satu tempat tertinggi di India dan juga di dunia karena berada di wilayah pegunungan Himalaya.

Kawasan Ladakh ini juga merupakan daerah yang dikenal sebagai “Littke Tibet” ini memiliki padang pasir yang luas dan dihimpit oleh gunung- gunung batu yang sangat terjal.

Nah karena Ladakh ini belum begitu terekspose keberadaannya, itulah yang membuat Ladakh ini memiliki kesan sakral dan suci serta istimewa bagi wisatawan.

Wisata di Ladakh ini banyak berupa bangunan suci dan biara Buddha.

Kepopuleran Ladakh ini juga pernah digunakan sebagai lokasi shooting film India yang sudah sangat terkenal, yakni film 3 Idiots.

3. Kawasan Wisata di India Timur Laut

Wisata di India Timur Laut

Wisata di India Timur Laut

Memang masih amat jarang di ekspose Kawasan Wisata di India Timur Laut ini mengingat secara lokasi sangat jauh dari wilayah utama India.

Kawasan India Timur Laut atau yang bernama North Eastern Region adalah wilayah paling timur laut di India dimana diKawasan ini terdiri atas delapan negara bagian.

Ke 8 negara bagian tersebut yakni daerah Arunachal Pradesh, Assam, Manipur, Meghalaya, Mizoram, Nagaland, Tripura dan Sikkim.

Kawasan India Timur Laut berbatasan langsung dengan beberapa negara di sekitarnya seperti dengan Tiongkok di sebelah utara, Dengan negara Bhutan di sebelah barat laut, Myanmar di sebelah timur, Bangladesh di sebelah barat daya dan dengan negara Nepal di sebelah barat.

Suku India Timur Laut secara bahasa dan budaya sangat berbeda dari negara bagian lainnya di India, khususnya di India Utara.

Sebagian besar penduduk menuturkan bahasa Tibet-Burma dan memiliki kemiripan budaya dengan Asia Tenggara dan Tibet yang jauh berbeda dengan orang India.

Salah satu kawasan wisata di wilayah ini yakni kawasan Guwahati, yakni sebuah kota di negara bagian Assam, merupakan kota metropolitan terbesar di kawasan India Timur Laut.

3. Taman Nasional Periyar dan Wildlife Sanctuary – Madurai

Taman Nasional Periyar Wildlife Sanctuary

Taman Nasional Periyar Wildlife Sanctuary – Photo by Tour My India

Kawasan India Selatan juga memiliki tempat wisata keren yang sayang untuk dilewatkan. Tempat wisata di India Selatan ini berupa Taman Nasional Periyar dan Wildlife Sanctuary.

Kawasan wisata ini populer akan danau indahnya, dan digunakan untuk irigasi dan sumber air bagi masyarakat Kota Madurai.

Taman nasional ini berdiri sejak tahun 1934, dan merupakan rumah bagi berbagai jenis mamalia.

Diantaranya, seperti Gajah, Babi, Monyet Ekor Singa, Berang – Berang, hingga Harimau Benggala.

Sanctuary di dalam taman wisata paling populer ini, memiliki banyak sekali koleksi burung dari berbagai jenis spesies dan satwa lainnya.

Setelah selesai berwisata, jangan lupa untuk singgah dan melepas dahaga sejenak, di perkebunan teh dan kopi yang ada disana.

4. Amer Fort – Jaipur

Amer Fort - Jaipur

Amer Fort – Jaipur

Amer Fort adalah sebuah tempat wisata di India berupa sebuah benteng yang juga merangkap sebagai istana di Kota Jaipur.

Tempat Megah ini dibangun oleh Maharaja Man Singh, sejak tahun 1592. Keunikan dari objek wisata yang populer ini, adalah lokasinya yang berdiri megah di atas Bukit Aravali.

Kota Jaipur juga populer di kalangan traveller, karena memiliki tempat wisata yang dindingnya berwarna pink.

Beberapa diantaranya, yaitu City Palace, Jal Mahal, Hawa Mahal, serta Amer Fort yang Instagenic!

5. Mehrangarh Fort – Jodhpur

Benteng Mehrangarh Fort India - Photo by Trip Advisor

Benteng Mehrangarh Fort India

Tempat wisata di India paling populer ini merupakan suatu benteng bersejarah, yang sudah berdiri sejak abad ke-15.

Selain itu, Mehrangarh Fort yang berlokasi di Jodhpur, merupakan benteng terbesar, dan pernah digunakan untuk menjaga banyak tokoh penting India.

Seperti benteng-benteng yang berlokasi di atas bukit, aksesnya hanya dapat dilalui dengan jalan yang cukup menanjak.

Dan saat tiba di atas, traveller dapat memilih salah satu dari tujuh gerbang yang sudah tersedia.

Keistimewaan dari seluruh gerbang tersebut, yaitu dalamnya yang telah berubah fungsi menjadi  galeri dan museum.

Keunikan Mehrangarh Fort tidak hanya disitu, karena ada Kuil Chamunda Mataji, sebagai tempat ibadah di salah satu ujung benteng.

Menghabiskan waktu di kota wisata yang didominasi warna biru ini memberikan sensasi tinggal di India zaman dulu.

Seluruh penjaga museum mengenakan pakaian tradisional, sambil diiringi oleh suara alat musik India yang dimainkan oleh pengamen jalanan.

6. Mcleodganj – Dharamsala

Mcleodganj - Dharamsala

Mcleodganj – Dharamsala

Tempat wisata di India yang satu ini cukup unik karena menampilkan keindahan bentangan alam yang menyejukan dan indah berupa dataran pegunungan bersalju.

Kawasan wisata Mcleodganj di India merupakan tempat wisata paling populer di akhir pekan, yang lokasinya berada di kawasan Dharamsala.

Selain dapat menghirup udara dataran tinggi, traveller pun dapat berkemah sambil menikmati pesona Gunung Himalaya di tempat ini.

Tanpa perlu repot memikirkan bekal makanan, tempat ini juga menyediakan berbagai makanan internasional, serta berbagai objek wisata lainnya.

7. Goa Beach – Goa

Agonda Beach India

Agonda Beach India – Photo by Istock

Wisata di India juga ada berupa wisata pantai yang indah. Dan salah satu pantai terindah di India ini yakni Agonda Beach.

Pantai ini adalah salah satu dari pantai di Goa India, yang berhadapan langsung dengan Laut Arab.

Dan Lokasinya yang indah dan tenang, menjadikannya sebagai tempat wisata paling populer di India.

Selain itu, lokasi nya juga tidak jauh dari Bhagwan Mahavir Wildlife Sanctuary. Pantai Salcete. Palolem, yang populer akan resort mewahnya.

Jika memiliki budget liburan yang cukup besar, tidak ada salahnya untuk berkunjung ke tempat ini.

8. Taj Mahal – Agra

Taj Mahal - Agra

Taj Mahal – Agra

Hampir seluruh masyarakat di dunia, mengenal tempat wisata di India paling populer ini.

Taj Mahal yang berada di Kota Agra India ini, merupakan makam dari istri Kaisar Shah Jahan yang bernama Mumtaz Mahal.

Karena rasa cintanya kepada sang istri, sang kaisar membangun Taj Mahal sejak tahun 1631 selama 22 tahun.

Dan selama kurun waktu tersebut, pemimpin ini telah menyewa lebih dari  20 ribu orang pekerja untuk menyelesaikan makam tersebut

Taj Mahal memiliki arsitektur bangunan yang kental dengan ciri khas Agama Islam. Dapat terlihat dari penggunaan elemen kubah, menara, kaligrafi serta pilar – pilar besar layaknya bangunan masjid

Bangunan epik ini didominasi oleh warna putih, merah dan hitam yang sangat sejuk, karena terbuat dari batu marmer dan granit.

Tambahan dekorasi yang berbentuk bunga, dibuat dengan menggunakan batu – batuan mulia, serta mutiara dan berlian sebagai lapisannya.

Baca Juga : Catat 7 tempat wisata di pattaya yang paling populer

Tempat Wisata di India Paling Populer, ternyata tidak hanya sebatas bagunan suci maupun bersejarah saja.

Negara ini juga menawarkan panorama alam taman nasional, hingga pantai dan pegunungan yang sayang untuk dilewatkan. Selamat berlibur ke negara India.

Kalo Berguna, Silahkan Share

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of