Fasilitas Di Taman Cengkok Prambon Nganjuk Dan Harga Tiketnya

Taman Cengkok Prambon merupakan salah satu destinasi wisata terbaru di Kota Nganjuk, Jawa Timur. Tempat cantik ini menawarkan keindahan suatu taman bunga yang cantik dan asri.

Penataan atau lansekap dari keseluruhan taman ini patut diacungi jempol. Lingkungannya yang bersih, dan aneka tanaman hijaunya, membuat tempat ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat liburan keluarga.

Wisata taman bunga ini masih sangat baru. Hal tersebut dapat terlihat dari beberapa fasilitasnya yang belum sepenuhnya rampung dibangun. Pepohonannya pun belum seluruhnya tumbuh merindang.

wisata Taman Cengkok Asri

wisata Taman Cengkok Asri – foto ig @halim_ah18

Sehingga pada siang hari, kita dapat merasakan teriknya matahari. Jadi jika memang ingin datang berkunjung, sebaiknya di sore hari. Selain agak lebih teduh, suasana sunset di Taman Cengkok Prambon pun tidak kalah eksotisnya.

Lahan yang dimiliki taman yang indah ini cukup luas, dan berada di daerah persawahan.

Selain taman, tempat wisata ini pun memiliki perkebunan yang hijau dan asri. Sehingga semakin mendukung panorama dan keunikan taman di Kota Nganjuk ini.

Taman Cengkok

Taman Cengkok – foto ig @daein_230119

Selain dapat menikmati suasana kesegaran taman, para pengunjung pun dapat dengan mudah mendapatkan spot-spot selfie yang kece!. Mereka dapat dengan bebas menjadi pemburu lokasi keren, yang Instagramable pastinya!.

Walaupun terbilang baru, namun ketenaran Taman Cengkok Prambon sudah viral di media sosial.

Terlihat dari jumlah pengunjung yang sangat antusias untuk mengunjungi lokasi wisata ini. Terutama saat weekend dan hari libur, wahhh… jangan ditanya ramainya!.

Baca Juga:

Wahana Bunga dan Edukasi Hewan di Taman Cengkok Prambon Nganjuk

Di lokasi wisata yang hijau ini, banyak sekali jenis-jenis bunga cantik yang dapat ditemukan. Beberapa diantaranya seperti, Lavender, Kertas, Matahari, Mawar, Sepatu, dan masih banyak yang lainnya.

Selain itu, di teman ini juga dapat ditemukan berbagai jenis hewan peliharaan, sebagai sarana edukasi bagi adik-adik kecil yang berkunjung. 

Adapun jenis binatang yang dipelihara seperti Landak, Monyet, Burung Elang, dan lainnya. Pasti deh, adik-adik akan lupa waktu saat berwisata kesana. Saking asiknya ya..!

Fasilitas Spot Selfie di Taman Cengkok Prambon Nganjuk

Spot Selfie Taman Cengkok Prambon Nganjuk – Photo by Explore Wisata

Beberapa spot selfie keren yang dapat ditemukan di sana seperti properti love, spot angsa, kolam bambu, dan masih banyak yang lain tentunya.

Lokasi, Rute dan Jam Operasional Wisata Taman Cengkok Prambon Nganjuk

Taman Cengkok Prambon di Nganjuk

Taman Cengkok Prambon di Nganjuk – foto ig@musbir_

Alamat : Desa Cengkok, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Kediri Jawa Timur 64395

Rutenya jika dari arah Kota Nganjuk ke lokasi wisata, berjarak sekitar 25 km, dapat ditempuh dalam waktu sekitar 35 menit.

Dengan akses jalan yang cukup bagus, sehingga dapat menggunakan kendaraan apapun ke sana.

Jam Operasional Taman Cengkok Prambon Nganjuk adalah dimulai dari pukul 07.00 – 17.00 WIB.

Baca Juga

Fasilitas Taman Cengkok Prambon Nganjuk

Taman Cengkok Nganjuk

Taman Cengkok Nganjuk – foto ig @atinanhar

Taman ini memiliki banyak fasilitas yang cukup memadai sebagai tempat wisata.

Diantaranya adalah, taman bunga, edukasi hewan peliharaan, spot selfie, kolam, wahana anak, kolam, tempat parkir, tempat makan, toilet, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Harga Tiket Taman Cengkok Prambon Nganjuk

Taman Cengkok Prambon Nganjuk jawa timur

Taman Cengkok Prambon Nganjuk jawa timur – foto ig @yuliatrihandayani

Untuk saat ini, jika ingin berkunjung ke lokasi wisata ini, masih tidak dikenakan biaya tiket masuk. Alias free ya Guys!. Hanya perlu membayar retribusi parkir saja.

**

Nah, Guys! Gimana menurut kamu?. Menarik kan, tempat wisata di Taman Cengkok Prambon Nganjuk ini.

Yuk, buruan siap-siap ya. Jangan lupa juga untuk menyiapkan kamera ponsel kamu, untuk spot hunting tempat-tempat yang luar biasa kece!.

 

Selamat liburan!

 

Kalo Berguna, Silahkan Share

You may also like...

1
Leave a Reply

avatar
1 Comment threads
0 Thread replies
0 Followers
 
Most reacted comment
Hottest comment thread
1 Comment authors
Hj.Is Recent comment authors
  Subscribe  
Notify of
Hj.Is
Hj.Is

Assalamualaikum.wr.wb.

Toko Gerabah Alat Rumah Tangga Pasar Krian.

Google toko grabah Hj.IS
Gudang di sidomukti Krian.

Hj.Iis 081340079007
sms. 081357746472
🤲