Mengenal Asuransi Etiqa, Produk dan Cara Klaimnya

Asuransi Etiqa merupakan sebuah perusahaan asuransi yang berada di bawah grup Maybank asal Malaysia.

Perusahaan ini berdiri pada tahun 2005, yang memiliki dua anak perusahaan di negara asalnya. Yaitu, Etiqa Insurance Berhad dan Etiqa Takaful Berhad.

Saat ini, sudah Etiqa melakukan ekspansi ke berbagai negara di Asia Tenggara, seperti Singapura dan Indonesia.

Hingga akhirnya, pada tahun 2017 Maybank mengakuisisi perusahaan asuransi Indonesia, yaitu PT. Asuransi Asoka Mas.

Dan setelah itu, perusahaan ini berganti nama menjadi PT Asuransi Etiqa International Indonesia.

Selain itu, Asuransi Etiqa memiliki banyak keunggulan berupa jaringan bengkel rekanan yang sudah tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Juga:

Produk Asuransi Etiqa

Produk Asuransi Etiqa

Asuransi Etiqa dan Produknya

Produk yang dihadirkan oleh Asuransi Etiqa, terbagi menjadi dua kategori, yaitu  individu dan bisnis.

Dan untuk Setiap kategori produk nya, terbagi lagi menjadi beberapa polis asuransi. Berikut ini, adalah penjelasannya lengkapnya.

1. Asuransi Individu

Produk Asuransi ini memberikan proteksi finansial atas risiko kerugian pada kendaraan.

Dengan kondisi, selama melakukan perjalanan, properti, dan kecelakaan diri, kepada tertanggung individu atau perorangan.

2. Asuransi Bisnis

Untuk produk asuransi ini, memberikan proteksi finansial atas risiko kerugian pada usaha nasabah.

Untuk Polis yang tersedia, mencakup asuransi kebakaran, asuransi marine hull, asuransi marine cargo, dan asuransi konstruksi.

Pilihan Polis Asuransi Etiqa

asuransi etiqa

asuransi etiqa

Asuransi Etiqa berfokus pada polis asuransi umum. Berikut adalah berbagai pilihan polis, dan manfaat pertanggungan yang diberikan, sesuai dengan kebutuhan.

1. Asuransi Mobil Etiqa

Polis asuransi mobil yang berada di bawah naungan Asuransi Etiqa International Indonesia, menjamin pertanggungan risiko kerusakan.

Selain itu, juga kehilangan akan kendaraan bermotor.

Manfaat Pertanggungan

  • Uang pertanggungan yang diberikan, tanpa perlu dilakukan survei fisik terlebih dahulu.
  • Tunjangan biaya taksi, maksimal 3 hari selama mobil diperbaiki.

2. Asuransi Perjalanan Etiqa

Asuransi Etiqa Internasional Indonesia untuk perjalanan ini menjamin pertanggungan risiko selama perjalanan.

Manfaat Pertanggungan

  • Uang pertanggungan diberikan, dengan tanpa memerlukan survei fisik terlebih dahulu.
  • Manfaat tunjangan biaya taksi, maksimal 3 hari selama mobil diperbaiki.

3. Asuransi Kecelakaan Diri

Asuransi Kecelakaan Diri

Asuransi Kecelakaan Diri

Ada gak sih asuransi yang murah dan terjangkau, agar semua orang dapat merasakan manfaat dari perlindungan asuransi juga?

Pastinya ada dong. Nah Teman-teman, manfaatkan Asuransi Kecelakaan Diri.

Jenis proteksi ini akan memberikan pertanggungan jika pemilik polis mengalami risiko akibat kecelakaan yang diderita, diantaranya:

  • Penggantian biaya rawat medis
  • Pertanggungan jika pemilik polis mengalami cacat permanen
  • Pertanggungan jika pemilik polis tutup usia

Asuransi Etiqa Internasional Indonesia juga memberikan jaminan pertanggungan risiko akibat kecelakaan.

Manfaat Pertanggungan

  • Pertanggungan akan biaya perawatan, akibat resiko kecelakaan diri.
  • Polis asuransi ini berlaku hingga seluruh dunia.

4. Asuransi Properti Etiqa

asuransi properti etiqa

asuransi properti etiqa

Asuransi Etiqa Internasional Indonesia untuk properti akan memberikan perlindungan dan menjamin pertanggungan resiko atas kerugian yang terjadi pada properti.

Produk Asuransi Property All Risk (PAR) dari Etiqa memberikan pertanggungan penuh atas kerusakan yang dialami akibat kebakaran, sambaran petir,ledakan.

Selain itu juga kejatuhan pesawat terbang, asap, badai, banjir, kecelakaan, tanah longsor, dampak kerusuhan, dan kehilangan akibat pencurian.

Objek yang diasuransikan bisa berupa bangunan/gedung dan isi barang lain didalamanya termasuk furnitur, stok gudang, peralatan mesin dan lainya.

Manfaat Pertanggungan

  • Pertanggungan biaya kerugian atas risiko kebakaran.
  • Manfaat tambahan untuk pertanggungan risiko bencana alam.

5. Asuransi Kebakaran Etiqa

Produk asuransi lainnya yang dimiliki oleh asuransi Etiqa yakni Asuransi Kebakaran.

Asuransi Kebakaran Etiqa ini bisa melindungi Anda dari kerugian yang disebabkan oleh kebakaran yaitu api, sambaran petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang, dan asap.

Objek yang diasuransikan bisa berupa bangunan/gedung, peralatan mesin, stok gudang, furnitur, serta barang lain yang ada di dalam gedung.

Perlindungan Asuransi Etiqa untuk kebakaran ini juga menjamin pertanggungan risiko kebakaran terutama yang terjadi pada properti usaha nasabahnya.

Manfaat Pertanggungan

  • Pertanggungan biaya kerugian atas risiko kebakaran.
  • Pertanggungan biaya kerugian atas risiko gempa bumi, banjir, dan badai.
  • Properti yang dapat diasuransikan meliputi rumah, apartemen, kantor, toko, dan pabrik.

6. Marine Hull

Polis Asuransi Etiqa Internasional menjamin keselamatan lambung kapal, mesin, kapal, dan kegiatan perkapalan lain.

Manfaat Pertanggungan

  • Menanggung kerugian akibat cuaca buruk, kapal tenggelam, kebakaran, pencurian, dan bencana alam.
  • Menanggung biaya penyelamatan.

7. Marine Cargo

Untuk produk Asuransi Etiqa Internasional Marine Cargo ini akan menjamin pengiriman ekspor impor dengan kapal kargo.

Manfaat Pertanggungan

  • Pengiriman barang melalui udara, darat, atau laut.

8. Marine Cargo

Asuransi Etiqa Internasional Indonesia, menjamin kerugian selama kegiatan konstruksi.

Manfaat Pertanggungan

  • Kerugian selama proses konstruksi atau pemasangan instalasi.
  • Objek yang dapat diasuransikan adalah mesin konstruksi, elektronik, dan alat berat.

9. Konstruksi

Polis asuransi di bawah naungan PT Asuransi Etiqa Internasional Indonesia, menjamin kerugian selama kegiatan konstruksi.

Manfaat Pertanggungan

  • Kerugian selama proses konstruksi atau pemasangan instalasi.
  • Objek yang dapat diasuransikan adalah mesin konstruksi, elektronik, dan alat berat.

Layanan Nasabah Etiqa Insurance

Layanan nasabah atau call center Etiqa dapat dicapai dengan berbagai platform dan juga media.

Tidak hanya itu, perusahaan Etiqa juga memiliki kantor pusat dan cabang yang sudah tersebar hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Berikut informasi lengkap layanan Asuransi Etiqa:

Kantor Pusat Etiqa

Indosurya Life Center, 2nd Floor
Jalan M.H. Thamrin Nomor 8 – 9, RT.5/RW.1, Kb. Melati, Kecamatan Tanah Abang, 
Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10230

Etiqa call center:  (021) 2926 1801
Fax: (021) 2926 1810
Email: jakarta@etiqa.co.id
Website: www.etiqa.co.id

Cara Membeli Asuransi Etiqa

Asuransi Etiqa

Asuransi Etiqa

Bagi kalian yang ingin membeli asuransi Etiqa langsung tanpa agen, kalian bisa membelinya melalui situsnya dan mempelajari produk hingga ketentuanya.

Nah untuk Caranya juga sangat gampang yakni :

  1. Akses ke www.etiqa.co.id, pilih produk yang diinginkan
  2. Isi form kelengkapan data sesuai petunjuk
  3. Lakukan pembayaran. Anda bisa gunakan kartu kredit, transfer bank, dan GoPay
  4. Cek ulang, apakah informasi yang diisi sudah benar
  5. ETIQA akan mengirimkan e-polis melalui alamat email Anda

Cara Klaim Asuransi Etiqa

Untuk proses clain atau Prosedur dan cara klaim asuransi Etiqa sebenarnya tidak jauh berbeda dengan asuransi lainnya.

Ketika ingin mengajukan klaim asuransi maka akan disesuaikan dengan ketentuan polis yang dimiliki.

Untuk mengetahui prosedur klaim lebih lengkapnya, silakan menghubungi call center Etiqa (021) 29261801 untuk mendapatkan panduan klaim asuransi dari Etiqa selengkapnya.

Selain mudah membeli produk, Etiqa juga akan mempermudah Anda saat melakukan klaim asuransi, melalui online.

Nantinya Kalian tinggal mengisi formulir di websitenya secara langsung.

Baca Juga:

Demikian ulasan tentang Asuransi Etiqa, beserta dengan produknya. Semoga dapat bermanfaat, bagi Sobat yang sedang mencari informasi tentang asuransi ini.

Tidak ada salahnya untuk menghubungi customer servise, jika memerlukan informasi lebih lanjut.

Kalo Berguna, Silahkan Share

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of