Jadwal Susi Air Dari Gunung Sitoli ke Pulau Pulau Batu dan Sibisa

Jadwal Susi Air dari Gunung Sitoli kini rutin beroperasi setiap harinya melayani penerbangan ke berbagai wilayah pulau terpencil di kawasan Nias.

Kebarangkatanya sendiri melalui Bandara Udara Binaka yang berada diwilayah Kecamatan Gido atau tepatnya di Jalan Raya Pelabuhan Udara Binaka KM 19,5, Kabupaten Nias.

Selain melakukan penerbangan rutin ke Bandar Udara Silangit di Tapanuli, Bandara Udara Binaka juga melayani penerbangan lainnya ke wilayah pulau pulau kecil dan bandara kecil di Sumatera Utara.

Baca juga : Catat inilah 5 lagu daerah Nias beserta liriknya

Bandara Udara Binaka Nias

Bandara Udara Binaka Nias – Joko suwarno

Beberapa rute penerbangan pesawat susi air dari Bandara Binaka di Gunung Sitoli ini tujuanya adalah ke wilayah Pulau Pulau Batu dan juga ke daerah Sibisa yang beroperasi setiap 1-2 kali dalam seminggu.

Meski hanya melayani 2 kali saja dalam seminggu, namun adanya penerbangan perintis ini menjadi salah satu angin segar bagi warga dikedua wilayah.

Terutama bagi mereka yang ingin berpergian dengan cepat jika dibandingkan menggunakan kapal laut yang juga jadwalnya terbatas.

Jadwal Susi Air dari Gunung Sitoli ke Pulau Pulau Batu

Susi Air Dari Gunung Sitoli ke Bandara Udara Lasondre Pulau Pulau Batu

Susi Air Dari Gunung Sitoli ke Bandara Udara Lasondre Pulau Pulau Batu – Haninda Aulia

Salah satu rute Penerbangan Susi Air dari Gunung Sitoli adalah ke Pulau Pulau Batu melalui Bandar Udara Lasondre.

Pulau-Pulau Batu sendiri adalah nama sebuah kecamatan yang terletak di Kabupaten Nias Selatan, Sumatra Utara, Indonesia.

Daerah ini terletak di Kepulauan Batu lepas pantai bagian selatan pulau Nias dimana pulau inilah yang membuat kawasan ini terpisah dari Pulau Nias atau pulau utama di Kepulauan Nias.

Adapun Pusat pemerintahan kecamatan Pulau-pulau Batu sendiri justru berada di Pulau Tello, yakni sebuah pulau kecil di sekitar Pulau-Pulau Batu.

Nah dari Bandar Udara Lasondre ini kita harus menyebrang lagi menggunakan kapal kecil menuju Pulau Tello.

Kecamatan Pulau Pulau Batu mencakup wilayah seluas 189 km². Dan Pada tahun 2019, terdapat 2.538 jiwa yang menempati kecamatan ini.

Untuk jumlah penduduk terbanyak di kecamatan ini  terdapat di kelurahan Pulau Tello, yakni 1.534 jiwa.

Bandara Udara Lasondre Pulau Pulau Batu

Bandara Udara Lasondre Pulau Pulau Batu – Yusudasa Script

Berikut ini adalah Rute penerbangan pesawat Susi Air dari Gunung Sitoli adalah tujuan ke Pulau Batu Batu maupun sebaliknya:

Jadwal Susi Air Dari Gunung Sitoli – Pulau Pulau Batu

Hari Senin : 14.00 – 14.40
Hari Rabu : 11.40 – 12.20
Harga Tiket : Rp 276.000

Jadwal Susi Air Dari Pulau Pulau Batu ke Gunung Sitoli

Hari Senin : 10.30 – 11.20
Hari Rabu : 10.30 – 11.20
Harga Tiket : Rp 271.000

Jadwal Susi Air dari Gunung Sitoli ke Sibisa

Susi Air dari Gunung Sitoli ke Bandara Udara Sibisa Danau Toba

Susi Air dari Gunung Sitoli ke Bandara Udara Sibisa Danau Toba – Egi marbun

Rute penerbangan pesawat susi air dari Gunung Sitoli tak hanya sekedar ke Pulau Pulau Batu atau Pulau Telo saja tapi juga tujuan ke Bandara Sibisa.

Bandar Udara Sibisa adalah salah satu bandar udara perintis yang berada di Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara.

Lokasinya Bandar Udara Sibisa (Sibisa Airport), berada di Pardamean Sibisa, Ajibata, Toba, Sumatra Utara 22386.

Salah satu Bandara terdekat dengan kawasan danau toba dan kawasan kota Prapat ini kini terus ditingkatkan sebagai bandara utama wilayah Danau Toba dan Sekitarnya.

Baca juga : Inilah info jadwal susi air dari pulau telo ke padang dan harga tiketnya

Bandara Udara Sibisa di Ajibata Danau Toba

Bandara Udara Sibisa di Ajibata Danau Toba – Muhammad Ikhsan Al Farraby

Seperti yang kita tahu jika saat ini ada Bandara lain yang juga sudah ada di sekitar danau Toba yakni Bandar Udara Silangit yang berada di Tapanuli Utara.

Penerbangan pesawat Perintis Susi Air dari Bandara Binaka di Gunung Sitoli ke Bandara Sibisa, beroperasi rutin 1-2 kali dalam seminggu pulang pergi.

Berikut ini adalah Rute penerbangan pesawat Susi Air dari Gunung Sitoli tujuan ke Bandara Sibisa di Ajibata maupun sebaliknya:

Jadwal Susi Air Dari Gunung Sitoli – Sibisa Ajibata

Hari Senin : 11.40 – 12.30
Harga Tiket : Rp 286.000

Jadwal Susi Air Dari Sibisa Ajibata ke Gunung Sitoli

Hari Senin : 12.40 – 13.30
Harga Tiket : Rp 281.000

Sebenarnya setiap hari senin, pesawat susi air dari Gunung Sitoli ini melayani penerbangan lanjutan.

Penerbangan awal dari Bandara Binaka di Gunung Sitoli ke Bandara Sibisa Ajibata Danau Toba, kemudian kembali ke Gunung Sitoli dan melanjutkan penerbangan ke Bandara Lasondre di Pulau Pulau Batu.

Agen Susi Air Gunung Sitoli

Untuk informasi pemesanan Tiket pesawat Susi Air, silahkan menghubungi nomor agen terdekat atau kalian bisa menghubungi :

Susi Air Pulau Tello atau Bandara Lasondre Pulau Pulau Batu

Amlis : 081376383200,

Ester : 081396039571

Susi Air Gunung Sitoli :

0811-2128-405

Call Center Susi Air :

0811-2113-080

0811-2113-090

Bukit Efrata Sibisa

Bukit Efrata Sibisa

Bukit Efrata Sibisa

Tak jauh dari Bandar Udara Sibisa, ada kawasan wisata yang sayang untuk dilewatkan yakni Bukit Efrata Sibisa.

Lokasi Bukit Efrata Sibisa ini berada di wilayah Pardamean Sibisa, Kecamatan Ajibata, Toba, Sumatera Utara 22386.

Pemandangan indah dari kawasan Bukit Efrata Sibisa ini diantaranya yakni pemandangan luas ke wilayah danau toba dari atas ketinggian.

Bahkan dari Bukit Efrata Sibisa ini kita bis amelihat perbukitan lain yang mengelilingi danau toba yang sangat indah, hijau dengan savana dan pemandangan alam lainnya.

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of