Jadwal Kapal Dari Penarik Lingga ke Jagoh Dabo Singkep

Saat ini Jadwal Kapal Dari Penarik Lingga ke Jagoh Dabo Singkep sudah mulai kembali beroperasi seperti biasanya setiap hari.

Tercatat Ada beberapa Kapal roro ferry yang dioperasi di pelabuhan Penarik Lingga ini, seperti KMP Paralay, KMP Kundur dan KMP Sembilang.

Namun kapal KMP Paralay inilah yang bertugas melayani rute Lingga ke Dabo singkep maupun rute sebaliknya.

Sedangkan KMP Sembilang melayani pelayaran dari Dabo Singkep ke Batam maupun ke Kuala Tungkal Jambi.

Nah untuk Info selengkapnya mengenai KMP Paralay, bisa kalian simak dibawah ini.

Baca Juga : Inilah info jadwal ferry dari pelabuhan telaga punggur Batam dan harga tiketnya

Pelabuhan Roro Penarik di Lingga

Peta Kabupaten Lingga Provinsi Kepulauan Riau – foto petalengkap.com

Pelabuhan Penarik yang ada di pulau Lingga, merupakan pelabuhan penyeberangan untuk barang dan jasa yang melayani lintas penyeberangan antar pulau.

Pelabuhan ini menghubungkan Pelabuhan di Pulau Singkep dengan Pelabuhan Penarik yang ada di Pulau Lingga, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau yang berjarak 9 mil.

Lokasi Pelabuhan Penarik Lingga atau yang bernama Pelabuhan Roro Penarik, berada di daerah Kelumu, kota Lingga, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau 29872.

Baca juga : Inilah jadwal kapal pelni dari batam ke jakarta dan medan

Pelabuhan Roro Penarik di Lingga

Pelabuhan Roro Penarik di Lingga

Kepulauan Lingga sendiri adalah gugusan pulau-pulau di Indonesia, di selatan Kepulauan Riau dan di timur Pulau Sumatra.

Nah Garis khatulistiwa juga melewati kepulauan ini, yaitu di ujung utara pulau Lingga, pulau utama di kepulauan ini.

Oh ya, Mayoritas warga Pulau Lingga adalah suku Melayu, Bugis dan Tionghoa.

Baca JugaInilah sejarah tentang Istana Siak yang belum kamu tahu

Jadwal kapal Dari Penarik ke Jagoh Dabo

Pelabuhan Jagoh Dabo Singkep – foto rizkicuk

Lintasan penyeberangan kapal roro Ferry KMP Paralay dari pelabuhan Penarik adalah ke pelabuhan Jagoh yang ada di wilayah Dabo Singkep.

Pelabuhan Roro Jagoh ini berada di daerah Jagoh, kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau.

Kapal Penyeberangan KMP Paralay memiliki bobot 500 GT dan KMP Sembilang ini memiliki kapasitas angkut 19 unit kendaraan campuran dan 150 penumpang.

Dan Kapal laut ini merupakan optimalisasi kapal pada Lintas Penyeberangan Lintas Penyeberangan Dabo – Telaga Pungkur dan Dabo – Tanjung Pinang.

Dari pulau Lingga atau dari pelabuhan Penarik, kita bisa menyebrang dengan membawa kendaraan mobil atau motor menuju Dabo pulau Singkep melalui pelabuhan jagoh ini.

Dan Berikut ini jadwal keberangkatan kapal dan juga info lengkapnya.

Jadwal Pelayanan keberangkatan kapal Ferry roro KMP Paralay dari pelabuhan Penarik ke pelabuhan Dabo adalah :

Rute Lintasan : Penarik Lingga – Jagoh Dabo

KEBERANGKATAN
HARI
JAM BERANGKAT
Trip 1 Senin s/d Kamis Pukul 08.30
Trip 2 Senin s/d Kamis Pukul 12.30
Trip 3 Senin s/d Kamis Pukul 16.30
Trip 1 Jumat Pukul 08.30
Trip 2 Jumat Pukul 13.00
Trip 3 Jumat Pukul 16.00
Trip 1 Sabtu & Minggu Pukul 09.00
Trip 2 Sabtu & Minggu Pukul 13.00
Trip 3 Sabtu & Minggu Pukul 16.00

Jadwal kapal Roro Dari Dabo ke Penarik Lingga

Jadwal kapal Dari Dabo ke Penarik Lingga

Jadwal kapal Dari Dabo ke Penarik Lingga

Sedangkan untuk rute sebaliknya yakni jadwal kapal ferry roro dari Pelabuhan Dabo Singkep menuju pelabuhan Penarik juga sama beroperasi 3x dalam sehari setiap harinya.

Nah Jadwal kapal KMP Paralay Dari Dabo ke Penarik Lingga selengkapny adalah :

Rute Lintasan : Pelabuhan Jagoh Dabo – Pelabuhan Penarik Lingga

KEBERANGKATAN
HARI
JAM BERANGKAT
Trip 1 Senin s/d Kamis Pukul 06.30
Trip 2 Senin s/d Kamis Pukul 10.30
Trip 3 Senin s/d Kamis Pukul 14.30
Trip 1 Jumat Pukul 06.30
Trip 2 Jumat Pukul 10.30
Trip 3 Jumat Pukul 14.30
Trip 1 Sabtu & Minggu Pukul 07.30
Trip 2 Sabtu & Minggu Pukul 10.30
Trip 3 Sabtu & Minggu Pukul 14.00

Waktu Perjalanan pelayaran kapal roro Dari Dabo ke Penarik Lingga yakni sekitar 1 Jam 30 Menit atau dengan Jarak : 9.0 km.

Harga Tiket kapal Dari Lingga ke Dabo

Harga Tiket kapal Dari Dabo ke Penarik Lingga

Harga Tiket kapal Dari Dabo ke Penarik Lingga

Dan untuk harga tiket kapal roro Ferry KMP Paralay baik Dari Penarik Lingga ke Jagoh Dabo Singkep maupun sebaliknya sama dan akan dibagi menjadi 2 kategori yakni :

Biaya Penumpang Tanpa Kendaraan

  • Dewasa : Rp11,000
  • Anak-anak : Rp8,000

Biaya Penumpang Dengan Kendaraan

  • Golongan I – Sepeda : Rp18,000
  • Golongan II – Sepeda Motor (<500CC) : Rp30,000
  • Golongan III – Sepeda Motor (>=500CC) : Rp58,000
  • Golongan IVa – Mobil/Sedan (<=5m) : Rp225,000
  • Golongan IVb – Mobil Barang (<=5m) : Rp185,000
  • Golongan Va – Bis Sedang (<=7m) : Rp395,000
  • Golongan Vb – Truk Sedang (<=7m) : Rp324,000
  • Golongan VIa – Bis Besar (<=10m) : Rp670,000
  • Golongan VIb – Truk Besar (<=10m) : Rp536,000
  • Golongan VII – Truk Trailer (<=12m) : Rp676,000
  • Golongan VIII – Truk Trailer (<=16m) : Rp1,009,000
  • Golongan IX – Truk Trailer (>16m) : Rp0

Baca Juga : Jadwal kapal ferry dari Dabo Singkep ke Batam, Kuala Tungkal dan Tanjung Pinang

Kapal KMP Paralay

Kapal KMP Paralay

Catatan kapal Dari Lingga ke Dabo Singkep

Harga tiket kapal Dari Penarik Lingga ke Jagoh Dabo Singkep maupun Jadwal Kapal KMP Paralay diatas, dapat berubah sewaktu2 disesuaikan Keadaan dan waktu.

Jika kalian tahu ada update atau perubahan terbaru baik harga tiket maupun Jadwal kapal, silahkan komen dibawah ini agar bisa segera saya update juga.

Dan selalu Tetap hati-hati dan selalu waspada selama diperjalanan. Jangan gampang terbujuk rayu oleh orang yang menawarkan bantuan

Agar lebih hemat selama di atas kapal maka Bawa bekal makanan biar lebih hemat sebab dikapal hanya menjual mie instan dan kopi saja.

Jangan lupa datang 1-2 jam sebelum kapal diberangkatkan dan tentuny bawa identitas diri yang lengkap seperti KTP atau STNK jika membawa kendaraan pribadi.

Jadwal kapal Roro Dari Penarik Lingga ke Jagoh Dabo Singkep akan terus diperbaharui infonya.

Kalo Berguna, Silahkan Share

Omed

Bapaknya komunitas Backpacker Jakarta yang hanya ingin menceritakan pengalaman saya berkeliling Indonesia selama 360 Hari ke 34 Provinsi dan lebih dari 380 Kabupaten atau kota se Indonesia. Jangan lupa Follow Instagram @kataomed untuk melihat aktivitas dan keseharian saya

You may also like...

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of