Jadwal Kapal Express Belibis 8 Dari Sorong, Bintuni, Babo & Kokas FakFak

Saat ini kapal cepat yang melayani rute Sorong ke Bintuni sudah mulai banyak beroperasi.

Selain KM Fajar Indah 2 dan KM Fajar Mulia, kapal cepat lainnya yang beroperasi dilintasan Sorong – Bintuni adalah Kapal Cepat Express Belibis 8 atau kapal MV Express Belibis 8.

KM Belibis 8 sendiri dilincurkan pada bulan Desember 2019 lalu dan memulai pelayaran perdananya dari Sorong ke Bintuni awal desember.

Kapal MV Express Belibis 8 ini tidak hanya melayani rute ke Bintuni saja, tetapi juga melayani pelayaran dari Sorong ke Kokas dan Sorong ke Babo.

Baca juga : Rekomendasi 6 pinjaman online tanpa KTP yang resmi dan aman

jadwal kapal belilibis 8 sorong ke bintuni

jadwal kapal belilibis 8 sorong ke bintuni – foto raja drone

Untuk jadwalnya sendiri bergantian setiap 2-3 kali dalam seminggu.

Kapal MV Express Belibis 8 ini, juga melayani rute sebaliknya yakni dari Bintuni ke Sorong dan Dari Bintuni ke Babo, Bintuni ke Kokas setiap 2 kali dalam seminggu.

Kapal Belibis 8 biasanya akan berangkat dari pelabuhan Rakyat Sorong setiap hari Senin dan Hari Kamis.

Sedangkan jika berangkat dari Pelabuhan Bintuni akan berangkat setiap hari Selasa dan hari Jumat.

Jadwal Kapal Cepat Express Belibis 8

Jadwal kapal cepat blibils 8 Sorong ke Bintuni

Jadwal kapal cepat blibils 8 Sorong ke Bintuni

Berikut ini adalah informasi mengenai Jadwal Kapal Express Belibis 8 Dari Sorong, Bintuni, Babo & Kokas FakFak yang telah disesuaikan dengan rute atau jam kebrangkatanya.

1. Jadwal kapal MV Express Belibis 8 Dari Sorong

Kapal Express Belibis 8 akan diberangkatkan dari pelabuhan awal yakni dari kota Sorong.

Keberangkatanya melalui Pelabuhan Rakyat Sorong atau Dermaga Pelabuhan Rakyat Sorong.

Lokasi Dermaga Pelabuhan Rakyat Sorong ini berada di wilayah Malawei, Kecamatan Sorong Manoi, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya.

Rute atau tujuan Kapal Express Belibis 8 dari Sorong adalah ke Bintuni, Sorong ke Babo dan Sorong ke Kokas dalam 1 arah pelayaran.

Untuk jadwal keberangkatan Kapal Cepat Express Belibis 8 dari pelabuhan rakyat Sorong dengan tujuan Bintuni, Babo dan Kokas Fak-Fak, akan diberangkatkan setiap hari :

  • Hari Senin pukul 08.00 pagi hari
  • Hari Kamis pukul 08.00 pagi hari

Pemesanan Kapal Cepat Express Belibis 8 bisa menghubungi : Bapak Usman 082399277299

2. Jadwal Kapal Cepat Express Belibis 8 Dari Kokas FakFak

Pelabuhan Kokas

Pelabuhan Kokas

Selain menyinggahi Sorong dan Bintuni, Kapal Cepat Express Belibis 8 juga akan singgah di pelabuhan Kokas.

Pelabuhan Kokas adalah sebuah pelabuhan rakyat yang berada di distrik Sekar, kota Kokas, Kabupaten Fakfak, provinsi Papua Barat, Indonesia.

Nah Jarak pelabuhan Kokas ke pusat pemerintahan kabupaten Fakfak hanya sekitar 50 km namun harus ditempuh dengan jalan darat dan air.

Meski Jalan darat untuk menghubungkan Fakfak dengan pusat Distrik Kokas sudah dirintis sejak 1970-an namun belum selesai.

Ada 2 rute Kapal Cepat Express Belibis 8 yang diberangkatkan dari Pelabuhan Kokas yakni tujuan ke Sorong serta tujuan ke arah Babo dan Bintuni.

Berikut ini adalah jadwal keberangkatan Kapal Cepat Express Belibis 8 dari pelabuhan Kokas :

Tujuan Babo & Bintuni 

  • Setiap Hari Seni pukul 09.00
  • Setiap hari Kamis Pukul 09.00

Tujuan Sorong

  • Setiap hari Selasa pukul 11.00
  • Setiap Hari Jumat Pukul 11.00

Wilayah Kokas menyimpan banyak peninggalan masa lalu dengan rentang waktu dari masa prasejarah hingga sejarah modern Indonesia

Ada sebuah masjid tertua di Kabupaten Fakfak yaitu Masjid Tua Patimburak yang terletak di kampung Patimburak yang berusia lebih dari 200 tahun.

3. Jadwal Kapal Express Belibis 8 Dari Bintuni

KM Express Belibis 8 singgah di Pelabuhan Bintuni

KM Express Belibis 8 singgah di Pelabuhan Bintuni

Kalian pasti belum terlalu mengenal kabupaten Bituni. Yap, Kabupaten Teluk Bintuni adalah salah satu kabupaten di provinsi Papua Barat, Indonesia.

Wilayah Kabupaten Teluk Bintuni terdiri dari 24 kecamatan, 2 kelurahan, dan 115 desa.

Salah satu kapal yang beroperasi di pelabuhan Bintuni ini adalah Kapal Cepat Express Belibis 8.

Lokasi Pelabuhan Bintuni ini berada di wilayah Bintuni Barat, Kota Bintuni, Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat 98364.

Untuk Jadwal keberangkatan Kapal Cepat Express Belibis 8 dari Pelabuhan Bintuni dengan Tujuan Sorong, Kokas FakFak dan Babo akan diberangkatan setiap :

  • Setiap hari Selasa pukul 08.00
  • Setiap Hari Jumat Pukul 08.00

Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 28.978 jiwa dengan luas wilayah 11.529,18 km² dan sebaran penduduk 3 jiwa/km².

Pada awal pembentukannya, Kabupaten Teluk Bintuni terdiri dari 10 distrik.

Namun seiring dengan meningkatnya banyak pembangunan industri membuat banyak warga berdatangan ke kota ini.

2. Jadwal Kapal Cepat Belibis 8 Dari Babo

Pelabuhan Babo

Pelabuhan Babo

Pelabuhan Babo menjadi salah satu pelabuhan yang akan disinggahi oleh kapal cepat Belibis 8 ini. Babo sendiri adalah sebuah distrik di kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, Indonesia.

Pelabuhan Babo atau yang bernama Pelabuhan Rakyat Babo berada di wilayah Nusei, distrik Aroba, kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat.

Ada 2 rute pelayaran Kapal Cepat Express Belibis 8 Dari Babo yakni :

Tujuan Bintuni 

  • Setiap Hari Seni pukul 09.00
  • Setiap hari Kamis Pukul 09.00

Tujuan Kokas & Sorong

  • Setiap hari Selasa pukul 09.00
  • Setiap Hari Jumat Pukul 09.00

Baca juga : Catat info terbaru jadwal kapal pelni dari sorong dan harga tiketnya

kapal MV Express Belibis 8

kapal MV Express Belibis 8

Catatan kapal MV Express Belibis 8

  1. Untuk info Harga tiket dan Jadwal Kapal Express Belibis 8 diatas, dapat berubah sewaktu2 disesuaikan Keadaan dan waktu.
  2. Jika kalian tahu ada update atau perubahan terbaru baik harga tiket maupun Jadwal kapal, silahkan bisa komen dibawah ini agar bisa segera saya update juga.
  3. Tetap hati-hati dan selalu waspada selama diperjalanan. Jangan gampang terbujuk rayu oleh orang yang menawarkan bantuan Apalagi menerima ajakan dan tawaran orang gak dikenal.
  4. Biar hemat bawa makanan atau minuman saja dari luar dan bisa kalian makan saat sudah berada diatas kapal.
  5. Jika kalian ingin menaanyakan jadwal keberangkatan kapal atau lainnya, silahkan tinggalkan komen dibawah, nanti saya bales.
  6. Jika ingin naik Kapal Express Belibis 8, maka datanglah lebih awal dan belilah tiket dari jauh jauh hari agar tidak kehabisan.
  7. Tiket harus disimpan sampai ke pelabuhan tujuan karena sering dilakukan pemeriksaan penumpang, jadi jangan sampai hilang yah.
Kalo Berguna, Silahkan Share

You may also like...

8
Leave a Reply

avatar
6 Comment threads
2 Thread replies
0 Followers
 
Most reacted comment
Hottest comment thread
6 Comment authors
Elce matwearRifalAziz RAHAKBAUWSauni rumbatiKata Omed Recent comment authors
  Subscribe  
Notify of
Elce matwear
Elce matwear

Kapal sorong kokas aktif tidak yaa🙏